oleh

Pancasila Sakti, Pancasila Abadi

image_pdfimage_print
Kapolresta Tangerang, AKBP Sabilul Alif.(ist)

Kabar6-Tanggal 1 Oktober adalah hari Kesaktian Pancasila. Sebagai abdi bhayangkara, saya memimpin pelaksanaan Apel memperingati Hari Kesaktian Pancasila di Polresta Tangerang.

Oleh: Kapolresta Tangerang, AKBP Sabilul Alif

Usai apel, saya mengajak seluruh anggota Polresta Tangerang menyanyikan lagu Garuda Pancasila. Dengan menyanyikannya secara serentak, diharapkan akan tumbuh jiwa patriot yang sedia berkorban untuk Pancasila.

Pancasila hendaknya tidak sekadar dimaknai sebagai peringatan dan upacara tahunan. Memaknai kesaktian Pancasila harus menggunakan sudut pandang filosofis karena Pancasila adalah pandangan dan falsafah hidup berbangsa dan bernegara. Untuk itu, Pancasila harus dijadikan pedoman oleh segenap warga negara Indonesia.

Bangsa Indonesia merupakan bangsa yang lahir karena kemajemukan dan perbedaan. Kesadaran kolektif mempersatukan Bangsa Indonesia menjadi bangsa yang merdeka dan berdaulat. Kesadaran kolektif itu kemudian diikat dengan Pancasila.

Pancasila sebagai ideologi negara adalah kristalisasi nilai-nilai luhur Bangsa Indonesia. Sebagai penerus bangsa, kita harus mereposisikan perilaku dan sikap dalam memahami dan menanamkan nilai Pancasila. Kita harus meninggalkan budaya hedonis dan budaya luar yang tidak sejalan dengan Pancasila.

Lunturnya pemahaman akan Pancasila akan berakibat fatal. Tanpa Pancasila, bangsa ini akan kehilangan arah. Untuk itulah, kita harus menjadi pelopor yang memasyarakatkan Pancasila.

Dalam Pancasila, terkandung nilai-nilai yang agung yang merupakan manifestasi dari budaya bangsa. Nilai-nilai itu sudah diakui secara universal dan tidak akan berubah sampai kapan pun.**Baca juga: Pojok Baca Polresta Tangerang Dihadiahi 500 Buku Oleh Perpustakaan Nasional.

Pancasila akan mengikis sikap emosi, provokasi, dan intoleran. Dengan mengamalkan Pancasila, maka sikap individualistis yang hanya mementingkan diri sendiri atau golongan akan hilang. Sebab dengan kesaktiannya, Pancasila mampu mempersatukan kita semua. Salam.(tulisan kiriman)

Print Friendly, PDF & Email