1

Alergi Aneh Sebabkan Wanita Ini Tidak Bisa Dekati Suaminya

Kabar6-Malang benar nasib Pilar Olave (30). Wanita asal Los Angeles, Amerika Serikat, ini mengalami alergi aneh yang membuatnya hanya mampu berbaring di tempat tidur.

Gejala dari alergi aneh ini sebenarnya mulai muncul empat tahun silam. Saat itu, melansir Dailymail, Pilar mengeluhkan kesulitan untuk berkonsentrasi atau dalam dunia medis disebut sebagai brain fog. Ia pun terkadang mudah lupa dengan kata-kata yang baru diucapkan. Pilar juga kerap mengeluhkan rasa sakit pada dada, perut, hingga gangguan pada denyut jantung. Lambat laun, gejala ini berkembang semakin parah hingga akhirnya ia mengalami alergi pada berbagai hal, baik itu pakaian, benda teknologi layaknya ponsel, makanan, hingga saat menyentuh orang lain termasuk suaminya sendiri.

Setelah melalui pemeriksaan yang intensif, tim dokter menemukan fakta bahwa kebocoran gas di dalam rumah ternyata membuat sistem imun pada tubuh Pilar menurun drastis. Kondisi ini membuatnya mengalami kekurangan oksigen dan memicu masalah auto imun.

Saat alergi ini muncul, Pilar mengaku merasa sesak napas dan kekurangan oksigen. Meskipun jendela rumah sudah dibuka lebar-lebar, tetap saja dadanya terasa sesak karena kesulitan bernapas, sehingga jantungnya pun berdebar-debar. Selain itu, kaki dan tangannya akan mati rasa dan pandangannya semakin kabur.

Saat mengonsumsi makanan tertentu, alergi ini bahkan bisa membuatnya jatuh pingsan atau mengalami syok anafilaksis. Bahkan, ketika menyentuh suaminya sendiri, tubuh Pilar langsung mengalami hipersensitifas pada bakteri yang sangat parah.

Pilar saat ini melakukan terapi khusus berupa sesi oksigen dan perawatan hyperbaric hingga 200 kali. Karena terapi khusus ini pula, ia bisa mengonsumsi tujuh jenis makanan dan mulai bisa mendapatkan kunjungan dari suami, teman, atau keluarganya. Pilar pun berharap bisa hidup secara normal kembali setelah melalui alergi aneh ini. ** Baca juga: Sebabkan Obesitas, Korea akan Larang Mukbang

Semoga.(ilj/bbs)




4 Bakteri Baik pada Tubuh

Kabar6-Ada sekira 40 triliun sel bakteri dalam tubuh manusia, yang jika ditimbang bisa mencapai 1-2 kg. Sedangkan sel manusia hanya mencapai 30 triliun saja. Sementara itu tidak sedikit yang mengira bahwa bakteri dapat merugikan manusia, seperti menjadi penyebab datangnya sakit, dan sebagainya.

Faktanya, dari sekian triliun mikroba yang hidup dalam tubuh manusia, hanya sedikit yang mendatangkan kerugian. Mayoritas bakteri dalam tubuh manusia justru membantu jalannya pencernaan, mempertebal pertahanan sistem imun tubuh, dan lainnya. Apa saja jenis bakteri baik pada tubuh manusia? Melansir Go Dok, ada empat bakteri baik yang dimaksud:

1. Lactobacillus Acidophilus
Bakteri baik pada tubuh manusia ini dapat ditemukan pada usus manusia. Bakteri ini menghasilkan lactic acid yang baik bagi kesehatan. Lactobacillus Acidophilus memproduksi enzim lactase yang berfungsi mengubah gula pada susu menjadi lactic acid.

Bakteri yang biasa disebut L. Acidophilus ini dapat membantu menstabilkan level kolesterol. Selain itu, bakteri baik ini juga bermanfaat mencegah diare, mengatasi IBS (Irritable Bowel Syndrome), mencegah infeksi vagina, membantu menurunkan berat badan, meringankan flu, demam, alergi, eczema, dan menyehatkan usus.

2. Bifidobacteria
Seperti halnya L. Acidophilus, Bifidiobacteria hidup di usus manusia. Namun bakteri baik pada tubuh manusia ini juga dapat dikembangbiakkan di luar tubuh manusia. Bifidiobacteria biasanya diproduksi sebagai suplemen kesehatan.

Bifidiobacteria membantu jalannya sistem pencernaan manusia. Bakteri baik ini mencegah terjadinya berbagai permasalahan pencernaan seperti diare, konstipasi, dan mencegah datangnya flu maupun demam.

3. Escherichia Coli
Escherichia Coli atau yang biasa diingkat sebagai E.Coli sendiri sebenarnya merupakan kumpulan dari bakteri-bakteri. Nah, bakteri ini tidak semuanya baik, lho. Sebagian dapat bermanfaat bagi kesehatan, dan sebagian lainnya dapat merugikan tubuh Anda.

E. Coli jahat dapat menyebabkan diare berdarah, sakit perut, gangguan respirasi, infeksi urin, dan pneumonia. Sementara bakteri E. Colibaik dapat membantu kelancaran sistem pencernaan manusia, bersama dengan Bifidobacteria dan L. Acidophilus. Jenis E. Coli yang terbukti baik bagi tubuh antara lain E. Coli HS, UTI89, dan CFT073.

4. Streptococcus Thermophilus
Selain di usus, Streptococcus juga dapat ditemukan di bagian mulut manusia. Bakteri ini dapat merugikan dan bermanfaat bagi tubuh, seperti halnya bakteri E. Coli. Streptococcus jahat merupakan penyebab utama Streptococcus Infection yang ditandai dengan sakit tenggorokan, demam, infeksi kulit, dan toxic shock syndrome.
Bakteri Streptococcus baik bisa sangat membantu pencernaan susu oleh tubuh, terutama bagi mereka yang intoleran terhadap lactose. Streptococcus baik juga bermanfaat untuk menguatkan sistem imun tubuh dan menjaga kesehatan colon.

Pada beberapa kasus, bakteri ini juga dapat menurunkan risiko kanker colon. Streptococcus Thermophilius juga membantu melindungi jaringan usus pada proses kemoterapi. Karena manfaatnya yang besar, penderita kemoterapi seringkali diberikan tambahan Streptococcus Thermophilius lewat suplemen oral. ** Baca juga: Penyebab Sakit Kepala Saat Bangun Tidur

Semoga bermanfaat.(ilj/bbs)




Sebabkan Obesitas, Korea akan Larang Mukbang

Kabar6-Melalui Kementerian Kesehatan dan Kesejahteraan (Kemenkes), pemerintah Korea Selatan memutuskan untuk melarang aktivitas mukbang mulai awal 2019 mendatang. Diketahui, mukbang yang digemari oleh banyak orang, khususnya anak muda, adalah sebuah kegiatan dengan cara mengonsumsi makanan dengan porsi yang sangat besar dan kemudian diunggah ke media sosial. Tren melakukan mukbang telah viral di berbagai negara, termasuk Indonesia.

Meskipun terlihat digemari banyak orang, Kemenkes Korea Selatan menyebut aktivitas mukbang ini menjadi salah satu penyebab utama kenaikan kasus obesitas di negeri tersebut. Pakar kesehatan pun, melansir doktersehat, membenarkan adanya kaitan antara aktivitas mukbang dengan kenaikan berat badan. Apabila sering melakukan mukbang, maka berat badan bisa mengalami kenaikan. Kecuali jika pelaku mukbang mau berolahraga atau melakukan aktivitas fisik cukup banyak, sehingga kalori yang dikonsumsi bisa dibakar untuk mencegah kenaikan berat badan.

Selain kegemukan, bahaya lain dari mukbang adalah iritasi lambung dan datangnya penyakit GERD (gastroesophageal reflux disease). Selain itu, ada kemungkinan peningkatan risiko diabetes dan gangguan metabolisme. ** Baca juga: Merasa Utang Nyawa, Seorang Pasien Bikin Tato Wajah Sang Dokter

Disebutkan, kasus obesitas di Korea selatan meningkat dari 31,7 persen pada 2007 silam menjadi 34,8 persen pada 2016. Pada 2030, kasus ini diperkirakan akan meningkat hingga dua kali lipat. Hal ini menjadi perhatian Kementerian Kesehatan Korsel, karena obesitas dianggap sebagai salah satu sumber dari berbagai macam penyakit berbahaya.(ilj/bbs)




Penyebab Sakit Kepala Saat Bangun Tidur

Kabar6-Mengalami sakit kepala menjadi hal yang kurang menyenangkan, karena dapat menunda bahkan mengganggu aktivitas harian Anda. Dan seringkali Anda mengalami sakit kepala saat baru bangun tidur.

Mengapa kondisi ini bisa terjadi? Melansir womenhealthmag, berikut beberapa hal yang menjadi penyebab sakit kepala saat bangun tidur:

1. Tidak cukup tidur
Tubuh membutuhkan 7-8 jam istirahat untuk tetap berfungsi normal. Jika kita istirahat kurang dari itu, bisa dipastikan tubuh mengalami kondisi yang salah.

Menurut Salvatore Napoli, MD, dari New England Centre of Neurology, hormon akan melawan dan menghasilkan peningkatan detak jantung, tekanan darah tinggi dan stres.
Mungkin obat pereda nyeri bisa mengurangi rasa sakit pada kepala saat bangun tidur.

2. Terlalu banyak tidur
Selain kurang tidur, terlalu banyak tidur juga bisa menjadi penyebab sakit kepala. Tidur lebih dari sembilan jam bisa menyebabkan penurunan kadar hormon serotonin yang membuat aliran darah ke otak rendah. Akibatnya, kita akan mengalami sakit kepala.

3. Kadar hormon endorphin yang rendah
Kadar endorphin yang rendah bisa memicu migrain bagi sebagian orang di pagi hari. Tingkat endorphin yang rendah juga mempengaruhi tingkat neurotransmiter seperti serotonin, dan membuat pembuluh otak menyempit.

Menurut Mark Khorsandi, DO dari the Migraine Relief Center di Dalas dan Fort Worth, penyempitan tersebut membuat aliran darah ke otak berkurang dan memicu sakit kepala. Olahraga di pagi hari bisa menghentikan rasa sakit dan memicu pelepasan endorphin.

4. Minuman yang terakhir dinikmati semalam
Alkohol bisa menyebabkan orang merasa sakit kepala di pagi harinya. Minumann ini bisa mempersulit tidur di malam hari, dan akan memicu sakit kepala secara umum.

5. Mendengkur
Mendengkur bisa membuat kita tersedak dan berhenti bernapas sementara saat tertidur. Hal ini bisa membuat kadar oksigen yang masuk ke otak kita sedikit, sehingga tekanan darah pada otak semakin besar dan membuat seseorang mengalami sakit kepala.

6. Berhenti minum kopi secara mendadak
Kafein adalah obat ringan yang menstimulasi sistem saraf. Jika kita telah terbiasa minum kopi dan tiba-tiba menghentikannya maka kita akan merasakan efeknya di pagi hari.

Pembuluh darah pada otak akan meluas, dan akan ada lebih banyak darah mengalir ke otak dan membuat tekanan yang menyebabkan sakit kepala. Jika kita merupakan seorang pecandu kopi, maka langkah terbaiknya adalah minum kopi setelah bangun tidur. Dan jika kita ingin mengurangi kebiasaan tersebut maka kurangi secara perlahan.

7. Depresi
Depresi bisa mengacaukan jadwal tidur, kita bisa terlalu banyak tidur atau kurang tidur. Ini bisa memicu sakit kepala saat bangun tidur. Obat pereda nyeri mungkin akan bisa membantu sementara waktu. Tetapi kita harus mencari akar masalah dan bicara dengan dokter.

8. Tekanan darah tinggi
Memiliki tekanan darah tinggi bisa menjadi penyebab umum dari sakit kepala di pagi hari. Penderita mungkin tak akan menyadari hal ini, karena tak ada gejala pastinya. Jadi hubungi dokter jika sakit kepala sering terjadi dan tak dapat dijelaskan. ** Baca juga: 4 Hal yang Sebabkan Metabolisme Turun

Apakah Anda sering mengalami sakit kepala setelah bangun tidur? (ilj/bbs)




Merasa Utang Nyawa, Seorang Pasien Bikin Tato Wajah Sang Dokter

Kabar6-Apa yang dilakukan Nano Salguero ini memang tergolong unik. Pria asal Alejo Ledesma, Cordoba, Argentina, ini membuat tato gambar dokter yang menyelamatkan nyawanya sebagai ungkapan rasa terima kasih.

Rupanya, dr. Paul Lada menyelamatkan nyawa Nano saat terkena kanker usus besar. Merasa telah berutang nyawa, melansir Odditycentral, Nano pun memilih untuk membuat tato di tubuhnya. Diketahui, Nano menderita kanker usus besar cukup parah sehingga harus dilarikan ke Rumah Sakit Clinicas di Cordoba. Di sana, Nano mendapatkan operasi darurat yang dipimpin oleh dr. Paul, dokter yang sudah berpengalaman di dunia bedah selama 42 tahun.

“Dr. Paul menyelamatkanku dari penyakit kanker usus besar. Saat aku datang ke rumah sakit, kondisiku sangat buruk dan bisa jadi akan kehilangan nyawa kapan saja, namun saat keluar rumah sakit aku sudah berada dalam kondisi terbaik. Seumur hidupku aku berhutang nyawa kepadanya,” kata Nano.

Saat ditanya tentang tato yang ada di punggungnya, Nano menyebut hal ini sebagai wujud kekaguman pada apa yang telah dilakukan sang dokter kepadanya. Semula, Nano tidak ingin menunjukkan tato tersebut kepada sang dokter, namun saat tahu bahwa dr. Paul sedang berulang tahun, ia pun memutuskan untuk mengirimkan foto tatonya kepada sang dokter. ** Baca juga: Rayakan Hari Ayah, 4 Negara Ini Punya Cara Unik

Keruan saja dr. Paul terkejut dengan kiriman foto ini. Menurutnya, ia baru pertama kali mendapatkan apresiasi dari pasien dengan cara yang ekstrem seperti ini, terlebih sampai mengabadikan wajahnya sebagai rajahan tato di punggung. Meskipun senang dengan apresiasi ini, dr. Paul menyebut kesembuhan Nano tidak hanya karena kemampuannya, melainkan karena peran dari banyak pihak, termasuk tim yang ikut melakukan proses bedah, dokter umum, dan para perawat.(ilj/bbs)




4 Hal yang Sebabkan Metabolisme Turun

Kabar6-Metabolisme tubuh menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi keberhasilan Anda dalam menurunkan berat badan. Metabolisme merupakan proses alami tubuh dalam mengubah makanan menjadi energi. Nah, energi tersebut nantinya akan digunakan untuk melakukan aktivitas sehari-hari.

Ketika metabolisme berjalan dengan lancar, maka proses penurunan berat badan akan berjalan lancar juga, begitu pula sebaliknya. Karena itulah faktor penting dalam penurunan berat badan adalah memperbaiki metabolisme di dalam tubuh.

Apa saja sih beberapa faktor yang menyebabkan metabolisme tubuh menurun? Melansir doktersehat berikut uraiannya:

1. Perubahan hormon
Perubahan hormon bisa mempengaruhi jalannya metabolisme. Adanya perubahan hormon memperlambat penggunaan energi dalam tubuh sehingga tubuh mudah lelah. Selain itu, penyakit hormonal seperti tiroid terlalu aktif atau kurang aktif juga bisa mempengaruhi metabolisme.

2. Susah tidur
Normalnya, seseorang membutuhkan waktu untuk tidur sedikitnya 5-8 jam sehari. Jika kurang tidur, maka dapat menimbulkan berbagai macam masalah kesehatan, salah satunya adalah menurunnya proses metabolisme dalam tubuh.

Hal ini karena ketika sulit tidur dan makan di malam hari, maka tubuh akan lebih susah untuk membentuk kalori menjadi energi, sehingga Anda akan mudah terserang penyakit diabetes dan obesitas.

3. Pola diet yang salah
Berhati-hatilah dalam memilih dan menerapkan pola diet, sebab pola diet yang salah akan berdampak buruk pada proses metabolisme. Hal ini dikarenakan tubuh tidak cukup menerima asupan makana sehingga akan sulit untuk membentuk energi. Ditambah lagi dengan aktivitas olahraga yang memakan energi cukup banyak.

4. Makanan berlemak tinggi
Makanan yang mengandung lemak tinggi sebaiknya dihindari, khususnya bagi Anda yang ingin menurunkan berat badan. Hal ini karena makanan tinggi lemak dapat mengubah metabolisme tubuh sehingga membuat Anda menjadi semakin gemuk. ** Baca juga: Kurangi Stres & Turunkan Berat Badan dengan Konsumsi 4 Makanan Sehat

Semoga bermanfaat.(ilj/bbs)




Kartu E-Money Raib, Pengguna Tol Keluhkan Petugas Gerbang Tol Serang Barat

kabar6.com

Kabar6-Penguna jalan tol mengeluhkan buruknya pelayanan petugas gerbang tol Serang Barat.

Hal itu dirasakan Sukardin, salahsatu jurnalis media online Kabar6.com, saat hendak bertranskasi di pintu keluar gerbang tol milik PT Marga Mandala Sakti itu, Sabtu (01/12/2018).

“Pelayanannya sangat buruk, masak kartu e-money milik saya dikasi ke orang lain,” ungkap Sukardin, malam ini.

Menurutnya, ia harus rela kehilangan kartu e-money bertuliskan nama dirinya dengan saldo sekitar Rp93 ribu, akibat keteledoran petugas pengepul gerbang tol Serang Barat bernama Muhamad Adin.

Kartu tol elektronik yang dikeluarkan BPJS Ketenagakerjaan itu lenyap seketika dibawa orang tak dikenal.

“Petugas tol Serang Barat justru menganggap enteng seolah tak punya salah saat saya komplain. Bahkan, mereka sempat adu mulut dengan saya dan mengancam panggil polisi untuk menakut- nakuti saya,” kata Sukardin yang bertolak dari tol Cikupa, Kabupaten Tangerang menuju Kota Serang ini.

Sementara itu, Pengawas Gerbang Tol Serang Barat Amin mengatakan, pihaknya meminta maaf atas kelalaian yang dilakukan anak buahnya.

Kartu e-money milik pelanggan yang dibawa orang lain itu telah diganti dengan kartu tol biasa dan saldonya pun diganti sebear Rp100 ribu.**Baca juga: Kabupaten Lebak Berusia 190 Tahun, Begini Harapan Iti Jayabaya.

“Sudah kami ganti dengan kartu biasa. Ini murni human error, kami minta maaf,” ujar Amin didampingi Ridwan, salah satu rekannya.(Tim K6)




Kabupaten Lebak Berusia 190 Tahun, Begini Harapan Iti Jayabaya

kabar6.com

Kabar6-Tanggal 2 Desember 2018, Kabupaten Lebak genap berusia 190 tahun. Berbagai kegiatan dan acara diselenggarakan pemerintah daerah setempat untuk memeriahkan hari jadi kabupaten yang dipimpin Iti Octavia Jayabaya dan Ade Sumardi itu.

Sebagai orang nomor satu di kabupaten terluas di Provinsi Banten ini, banyak harapan yang diinginkan putri Ketua Kadin Banten, Mulyadi Jayabaya (JB) di usia Lebak yang mendekati dua abad.

“Lebak semakin berdaya saing, sumber daya manusianya semakin baik dan maju, kesejahteraan masyarakatnya meningkat dan masyarakatnya semakin sehat,” kata Iti, Kamis (29/11/2018).

Terkait dengan target tiga program yang menjadi program unggulannya yakni Lebak Sehat, Lebak Cerdas dan Lebak Sejahtera, Iti menyampaikan pemerintah daerah terus berupaya. Saat ini pun sudah mulai terlihat hasilnya.

“Contohnya Alwi di Kongres Anak juara Nasional dalam wawasan Nusantara mewakili Provinsi Banten. Dari Nasional akan dikirim ke Arizona, Amerika Serikat. Ini salah satu progres dari program Lebak Cerdas,” ungkapnya.

Iti menjelaskan, semua program yang digulirkan pemerintah tak bisa hasilnya langsung dirasakan dalam waktu singkat.**Baca juga: Pameran Ekonomi Kreatif HUT Lebak Diharapkan Dongkrak Perekonomian Warga.

“Enggak bisa dirasakan satu, dua atau lima tahun, tetapi kan empat lima tahun saya bersama Pak Wakil menggulirkan Lebak Cerdas perubahan-perubahannya sudah mulai terasa lah. Artinya, bukan hanya kami tapi bentuk komitmen seluruh stakeholder masyatakat memajukan Lebak,” paparnya.(Nda)




Grand Prix 2018, Ini Karakter Sirkuit Jalan Raya di BSD

kabar6.com

Kabar6-Kejuaraan balap mobil Grand Prix 2018 besok digelar di sirkuit BSD City, Jalan Boulevard Utara, Kabupaten Tangerang. Panitia penyelenggara telah menyulap jalan raya menjadi arena sirkuit berkelas.

Irawan Sucahyono, desainer sirkuit BSD City Grand Prix 2018 mengungkapkan, panjang dari sirkuit ini 3 kilometer dengan 12 belokan serta lebar badan sirkuit 10, 5 meter.

“Kalau saya lihat aspalnya bagus sekali, rata tapi tidak licin, untuk konstruksi aspal bawahnya di BSD ini bagus sekali. Ini merupakan experience pembalap di sirkuit jalan raya,” ujarnya, kemarin.

Ia jelaskan, untuk sirkuit jalan raya ini mempunyai karakter yang sangat berbeda dan sistem keamanan yang berbeda. Jadi ini kali pertama sekali pengalaman yang baik bagi pembalap.

“Yang kita perhatikan adalah faktor keamananya, untuk balap jalan raya ini cukup aman, untuk penonton tidak di pungut biaya, jadi bisa nonton secara gratis,” tambahnya.

Beberapa pusat keramaian di dekat trek antara lain Q-Big, Aeon Mall, Indonesia Convention Exhibition (ICE), serta Sekolah Kristen Ipeka Plus.

Memiliki panjang 3 kilometer dengan 12 tikungan (6 kiri dan 6 kanan), para pembalap dihadapkan dengan lebar jalanan 9,25 hingga 10,5 meter.

Anda akan disuguhkan aksi mobil dari berbagai kelas, seperti Kejurnas Indonesia Touring Car Championship 1600 Max dan Euro Touring Car Championship 2000. Bagi pecinta mobil balap bertenaga besar, Japan Super Touring Car Championship dan Super Touring Car Championship patut dinanti.**Baca juga: Besok City Grand Prix 2018 Digelar di BSD.

Selain keempat kelas di atas, one-make race Honda Brio dan Mercedes Benz bersiap untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya pada event kedua BSD City Grand Prix.(yud)




Kades Hadiri Kampanye Ma’ruf Amin, Apdesi Lebak Tegaskan Tak Beri Instruksi

kabar6.com

Kabar6-Dua Kepala Desa (Kades) di Kabupaten Lebak dipanggil panitia pengawas kecamatan (Panwascam) karena hadir di kampanye Cawapres Ma’ruf Amin, di rumah Ketua Kadin Banten, Mulyadi Jabayabaya (JB) pada Senin (12/11/2018) lalu.

Kades Pasirkupa, Zaenal Abidin mengaku datang ke rumah mantan Bupati Lebak dua periode itu karena instruksi dari seseorang yang menghubunginya lewat telepon genggam.

Hal itu diungkapkan Zaenal seusai diperiksa panwas, Rabu (21/11/2018) lalu.

“Ada instruksi dari si penelepon itu. Enggak tahu siapa, cuma intinya jaro (Kades) harus hadir,” kata Zaenal yang berkilah tak tahu bahwa silaturahmi dan doa bersama di rumah JB dihadiri Ma’ruf Amin.

Sementara itu, Ketua Asosiasi Pemerintahan Desa (Apdesi) Lebak, Bedah Marwiyah menegaskan, instruksi tersebut bukan datang dari organisasi yang dipimpinnya.

“Tidak ada instruksi untuk hadir ke rumah JB. Saya aja selaku ketua enggak dapat instruksi itu,” kata Bedah, Jumat (30/11).

Bedah juga mengaku tak tahu ada dua kades yang dipanggil panwas terkait hal itu.**Baca juga; Puskesmas Kelapa Dua Sosialisasikan Bahaya DBD dan Pentingnya PHBS.

“Saya belum dengar dan saya juga enggak hadir kok,” tukasnya.(Nda)