oleh

Orang-orang Ini Melakukan Perjalanan yang Tidak Biasa

image_pdfimage_print

Kabar6-Pernahkah Anda melakukan perjalanan yang panjang dan melelahkan untuk mewujudkan suatu hal atau keinginan yang sudah lama diimpikan?

 

Berikut adalah beberapa orang yang melakukan perjalanan ekstrem demi mendapatkan hal yang diinginkan:

 

1. Steve Vaught

Pria ini memulai perjalanan sejauh 3.000 mil dari Oceanside, California untuk pulang ke Manhattan pada 10 April 2005. Ya, Steve Vaught melakukan perjalanan ekstrem demi menurunkan berat badan.

 

Semula, berat badan Steve adalah 410 pound. Dalam proses perjalanan, dia berhasil menurunkan berat badan dari 100 pound.

 

2. Hans Mullikin

Pendeta baptis ini merangkak sejauh 1.600 mil ke Gedung Putih. Kakinya terbungkus bulu dan berselubung dalam baja galvanis tipis. Pada November 1978, Hans mengakhiri dua setengah tahun aksinya, hanya untuk mendengar dari seorang pembantu bahwa Presiden Carter terlalu sibuk untuk melihatnya.

 

3. Ben Carlin

Pria asal Australia ini mengelilingi dunia menggunakan kendaraan amphibi. Perjalanan dimulai dan berakhir di Montreal, Kanada. Butuh waktu delapan tahun, mencakup 62.000 km di darat dan 17.000 km di laut.

 

4. David Baird

Pria ini mendorong gerobak sejauh 4.115 km, demi mengumpulkan uang untuk penelitian kanker. Aksi amal ini menghasilkan uang sekitar US$20 ribu, yang dilempar para simpatisan ke dalam gerobak.

 

5. Christoph Rehage

Pelajar ini berjalan sejauh 3.000 km dari Beijing ke Jerman dan membuat film pendek, sebagai hadiah ulang tahun untuk dirinya sendiri. Sepanjang jalan ia memotret dirinya sendiri dan membuat video. Setelah satu tahun, rehage memutuskan untuk berhenti berjalan dan kembali ke sekolah.

 

6. Plennie L. Wingo

Orang ini berjalan mundur sejauh 13.000 km dari California, Amerika Serikat, ke Turki. Wingo mendokumentasikan perjalanannya dalam buku “Around The World Backwards”.

 

Untuk melakukannya, Wingo menggunakan kacamata periscopic, yang diikat di atas telinganya seperti kacamata biasa, yang memungkinkan dia untuk melihat. Dia berjalan rata-rata sekitar 20 mil per hari.

 

7. Sylvain Dornon

Berjalan di atas engrang sejauh 1.830 mil, dari Paris ke Moskow melalui Vilno dalam 50 tahap (36,6 mil sehari). Perjalanan panjang di atas egrang ini merupakan wujud dari rasa ingin tahunya.

 

8. Tete-Michel Kpomassie

Bepergian selama 12 tahun dari Afrika ke Greenland untuk menemukan tempat bebas ular. ** Baca juga: Luar Biasa, Ini Lukisan Paling Mahal di Dunia

 

Bagaimana dengan Anda? (ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email