oleh

Oknum Kelurahan Ciputat Blusukan Minta KTP Warga Miskin

image_pdfimage_print

Kabar6-Oknum pegawai Kelurahan Ciputat, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), blusukan mendatangi pengurus-pengurus Rukun Tetangga (RT) setempat, untuk meminta Kartu Tanda Penduduk (KTP) warga kurang mampu.

Ketua Rukun Warga (RW) 09 Kelurahan Ciputat, Kecamatan Ciputat, Cecep Supriyatna mengaku, pihaknya tidak mengetahui kegiatan oknum pegawai kelurahan berinisial A itu mendatangi pengurus RT di wilayahnya, apalagi sampai meminta KTP warga tidak mampu.

“Saya sama sekali tidak dapat tembusan atau pemberitahuan dari pihak kelurahan terkait kegiatan tersebut,” terang Cecep saat dihubungi Kabar6.com melalui telepon selularnya, Kamis (21/5/2015).

Maka dari itu, sambung Cecep, dirinya mengecek langsung ke pengurus RT. Faktanya, para pengurus RT mengaku diminta mengumpulkan KTP warga kurang mampu, untuk dikumpulkan ke kelurahan melalui oknum pegawai berinisial A tersebut.

“Tentu saja kegiatan diam-diam oknum pegawai kelurahan itu mengundang pertanyaan besar, apalagi ini tahun politik (jelang Pilkada Tangsel). Segala bentuk kegiatan yang tidak terbuka, rawan untuk dipolitisasi,” pungkas Cecep, seraya menyebut warga kurang mampu di wilayahnya ada hanya 10 orang.(ard)

**Baca juga: Ricuh Bongkar Tembok di Tangsel, RS MKB Klaim Kantongi Izin.

Print Friendly, PDF & Email