oleh

ODP Covid-19 di Lebak Naik 2 Kali Lipat

image_pdfimage_print

Kabar6-Situs SiagaCovid-19 milik Pemerintah Kabupaten Lebak terus memperbaharui data perkembangan jumlah warga berstatus orang dalam pemantauan (ODP) virus Corona.

Jika pada Kamis (26/3/2020), jumlah ODP hanya 25 orang, kini jumlahnya naik 2 kali lipat. Siagacovid19.lebakkab.go.id/, Jum’at (27/3) pukul 17.26 WIB merilis, angka ODP mencapai 55 orang. Jumlah ODP keseluruhan sebanyak 65 orang, 10 di antaranya sudah dinyatakan aman.

Kemudian, jika sebelumnya Lebak termasuk salah satu daerah di Provinsi Banten yang tidak memiliki pasien dalam pengawasan (PDP). Situs SiagaCovid19 Lebak merilis terdapat 2 orang berstatus PDP.

Sebelumnya, Dinkes Lebak menyebut, dari 3.600 alat rapid test yang diterima Provinsi Banten, Lebak hanya mendapat 200 alat. Rapid test akan diprioritaskan kepada warga berstatus ODP, PDP dan orang yang berhubungan dengan pasien positif.

**Baca juga: UN Ditunda Imbas Corona, Kelulusan Siswa SMA di Lebak Ditentukan Nilai US dan Raport.

“Kami prioritaskan untuk PDP (pasien dalam pengawasan, orang-orang yang kontak potensial berhubungan dengan pasien yang positif dan ODP (orang dalam pemantauan) yang mengarah ke sana (suspect),” kata Plt Kepala Dinkes Lebak, Triatno Supiyono saat dihubungi Kamis (26/3).(Nda)

Print Friendly, PDF & Email