oleh

Nostalgia Kyai Ma’ruf Di Pesantren Ayahnya

image_pdfimage_print

Kabar6-Pondok Pesantren (Ponpes) Atthohiriyah, Pelamunan, Kecamatan Kramatwatu, Kabupaten Serang, Banten, kiranya menajdi tempat Kyai Ma’ruf dan orang tuanya menimba ilmu agama.

Kini, Kyai Ma’ruf mendatangi Ponpes itu, untuk bersilaturahmi dan bernostalgia.

“Pesantren Ayah saya pernah belajar sebelum belajar ke mekkah. Saya juga pernah mondok disini,” kata Kyai Ma’ruf Amien, dalam pidatonya, Sabtu (06/04/2019).

Dihadapan ratusan Kyai, Ulama dan Santri Banten, Kyai Ma’ruf Sempat bertanya dimana bangunan saat dia dulu menimba ilmu agama Islam.

Lantaran, dulu bangunannya masih sangat sederhana, namun kini telah menjadi bangunan permanen.**Baca juga: Titiek Soeharto Yakin, Prabowo dalam Kondisi Sehat dan Baik.

“Saya sempat tanya dimana Saya dulu mesantren, ternyata masih ada,” ujarnya.(Dhi)

Print Friendly, PDF & Email