oleh

Nama Siswa Hilang saat Pengumuman PPDB, Andika Periksa Dindik Banten

image_pdfimage_print

Kabar6-Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy merespon cepat keluhan NAA (16), calon siswa yang namanya hilang saat pengumuman Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di SMAN 3 Kota Tangerang.

Wagub Andika, langsung melakukan pengecekan ke Dinas Pendidikan (Dindik) Provinsi Banten terkait hilangnya nama calon siswa yatim piatu tersebut.

“Saya sedang cek ke dindik,” ungkap Wagub Andika kepada Kabar6.com melalui pesan singkat WhatsApp, Sabtu (10/07/2021).

Menurut Andika, pihaknya akan mengatensikan ke Dindik Banten setelah mendapatkan laporan secara utuh ihwal duduk masalah hilangnya nama calon siswa yang sebelumnya muncul di sekolah tersebut.

Bahkan, Andika memberikan jaminan kepada calon siswa tak mampu itu agar bisa mendapatkan hak yang sama yakni mendapatkan pendidikan layak.

**Baca juga: PPDB Zonasi SMA Negeri di Tangsel Bermasalah, Orang Tua: Jaraknya Dipangkas.

**Baca juga: Siswa Yatim Piatu di Kota Tangerang Terancam Tak Bisa Nikmati Sekolah Gratis.

**Baca juga: Waduh! Nama Siswa Hilang di Pengumuman PPDB SMA di Kota Tangerang

“Setelah saya dapat laporan utuh nanti saya atensikan ke dinas, saya berharap semua mendapatkan hak yang sama apalagi bagi siswa tidak mampu, saya akan jamin itu tapi saya mau tau duduk masalah nya dulu karena sistem PPDB sempat down,” tuturnya.(Tim K6)

Print Friendly, PDF & Email