1

Minim PJU, Kota Tangerang Rawan Begal

Kabar6-Aksi perampasan kendaraan bermotor dengan kekerasan alias begal, belakangan ini marak terjadi di wilayah Tangerang dan sekitarnya.

 

Hal itu pun tak urung memicu kecemasan dalam masyarakat. Apalagi, bagi mereka yang memiliki rutinitas pekerjaan di malam hari.

 

Kasat Reskrim Polres Metro Tangerang, AKBP Sutarmo mengungkapkan, merujuk data laporan serta pengungkapkan sejumlah kasus kriminalitas, tersimpulkan bila pelaku begal kerap beraksi di wilayah sepi dan gelap. ** Baca juga: Komplotan Begal “Kulon” Sasar Muda-mudi Pacaran

 

Untuk itu, kata dia, pihaknya berharap agar pemerintah dapat membantu menjaga keamanan serta kenyamanan di wilayahnya, dengan mengaktifkan Penerangan Jalan Umum (PJU) di sejumlah titik yang masih gelap.

 

“Kota Tangerang memang masih banyak lokasi yang gelap dan sepi. Salah satunya adalah, di Jalan Bayur dan wilayah Karawaci. Masyarakat harus lebih mewaspadai ketika berada di tempat seperti ini,” ungkapnya, saat menjadi pembicara dalam diskusi publik tentang begal dan paranoid masyarakat, Kamis (5/3/2015).

 

Pada diskusi yang dihelat di Ruang Gedung Badan Anggaran DPRD Kota Tangerang ini, Sutarmo juga mengungkap beberapa ciri dan modus yang kerap digunakan para pelaku kejahatan.

 

“Pelaku biasanya lebih dari satu orang. Mereka menggunakan kendaraan roda dua dan modusnya dengan memepet korbannya. Dalam aksinya, pelaku juga kerap menggunakan senjata api dan senjata tajam,” ujarnya.

 

Dalam kesempatan itu, Sutarmo juga mengimbau kepada masyarakat luas, agar lebih mewaspadai wilayah yang gelap dan sepi. Selain itu, dia juga meminta agar masyarakat tidak mengambil tindakan main hakim sendiri, ketika mendapati adanya aksi pelaku kejahatan. ** Baca juga: Kejari Tangerang Mulai Telisik Harta Diding Iskandar

 

“Dilumpuhkan boleh, tapi jangan dibunuh. Kalau pelaku, tentu akan mengganggu penyelidikan kami jadi buntu,” pungkasnya.(ges)