oleh

Miliki Rumah Dengan Feng Shui Baik

image_pdfimage_print

Kabar6-Apakah saat ini Anda berniat merenovasi rumah, atau bahkan berencana memiliki tempat tinggal baru? Agar rumah baru Anda mendatangkan rezeki dan kebahagiaan, harus dimulai dengan memiliki feng shui yang tepat.

 

Bagaimana panduan dasar feng shui untuk rumah Anda?

 

Hal dasar yang harus diketahui adalah rumah memiliki beberapa area utama yang menjadi inti energi feng shui. Hindari rumah dengan energi agresif (Sha Chi) atau energi lemah (Si Chi).

 

Perhatikan posisi tempat tinggal Anda, apakah terletak di gang buntu atau pada ujung pertigaan jalan berbentuk T. Kemudian cermati pula apakah rumah Anda dekat dengan rel kereta api, atau memiliki halaman belakang yang menurun. Rumah yang masuk kategori-kategori tersebut, sebaiknya harus diantisipasi melalui ilmu feng shui.

 

Pintu depan atau utama merupakan jalan masuk energi yang halus, kuat, dan bersih. Hindari hal-hal yang dapat mengganggu energi baik itu. Salah satunya keberadaan pilar, pohon yang cukup besar, pot bunga berukuran besar, dan lain-lain yang dapat menghalangi energi chi masuk secara langsung melalui pintu depan rumah.

 

Pintu rumah harus didesain untuk menyambut, memperkuat, dan menghubungkan energi ke seluruh bagian dalam rumah. Kondisi ini akan membantu menciptakan kualitas energi yang sangat bagus bagi rumah Anda.  ** Baca juga: Kamar Bayi Juga Perlu Feng Shui Lho

 

Pemandangan dari pintu utama ke dalam ruangan pun harus diperhatikan. Hindari mengarah langsung pada kamar mandi, cermin yang langsung menghadap pintu depan, atau segaris lurus dengan pintu belakang. Hal ini dapat membuat energi yang sudah masuk akan mudah pergi lagi.

 

Rumah yang bagus menurut feng shui adalah ketika energi bagus yang masuk dapat disebarkan secara merata ke seluruh ruangan, terutama dapur dan ruang tidur.

 

Dalam feng shui, rumah yang penataannya bagus mengacu pada tiga pusat energi utama yaitu ruang tidur, dapur, dan kamar mandi. Pastikan ketiga area tersebut ditata menurut konsep feng shui, sehingga energi yang beredar positif

 

Bersihkan tumpukan sampah serta barang-barang tidak berguna dari depan rumah, lemari, gudang, garasi, kamar tidur, dan kamar mandi. Ingat, jangan pernah menumpuk peralatan atau barang yang sudah tidak terpakai lagi.

 

Rumah dengan feng shui yang bagus akan terlihat rapi, bersih, memiliki sirkulasi udara yang segar, pencahayaan yang cukup, serta memiliki atmosfer yang menyenangkan.(ilj)

Print Friendly, PDF & Email