oleh

Menang di Kabupaten Tangerang, DPC PDIP: Kami Tetap Tunggu Hasil Pemilu

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemilihan legeslatif kali ini, PDIP Kabupaten Tangerang berhasil merebut posisi Golkar di kursi Ketua DPRD. Meskipun KPU belum merinci kursi secara resemi, namun berdasarkan data dan pantauan PDIP berhasil mendapat kursi tertinggi di DPRD Kabupaten Tangerang sebanyak 8 kursi. Naik 1 kursi dari tahun 2014 dari tambahan Dapil 5.

Sedangkan pada tahun 2014 Partai Golkar menjadi pemenang di legislatif harus kehilangan kursi dari Dapil 3. Sehingga saat ini Golkar hanya meraih 6 kursi dari 7 kursi.

Sementara, Partai Gerindra berhasil menyabet 7 kursi dari 5 kursi di Pemilu 2014.

Melihat data tersebut, PDIP jadi pemenang dan secara otomatis akan menggusur posisi Golkar dari posisi Ketua DPRD untuk periode 2019- 2024.

Menanggapi hal tersebut, Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Tangerang Akmaluddin Nugraha mengaku, masih menunggu hasil resmi dari KPU.

**Baca juga: Lima Pencuri Minimarket Ini Dua Kali Beraksi di Balaraja.

“Tentu kami senang bisa menjadi pemenang. Tapi masih menunggu pengumuman resmi KPU pada 22 Mei 2019,” ujar Akmaluddin Nugraha kepada awak media, Selasa (14/5/2019).

Akan tetapi, pria yang saat ini juga menjabat Ketua Fraksi PDIP apresiasi kepada masyarakat Kabupaten Tangerang yang telah memilih Partai PDIP pada Pileg 17 April 2019 yang lalu.

“Terima kasih kepada para Caleg, kader, simpatisan dan masyarakat yang telah berjuang dan memilih partai kami,” tukas Akmal. (Vee)

Print Friendly, PDF & Email