oleh

Meminimalisir Jumlah Kejahatan, Posko Utama Kucica Diresmikan

image_pdfimage_print

Kabar6-Maraknya aksi kejahatan yang terjadi di perumahan-perumahan mewah seperti Bintaro dan beberapa kawasan lainnya, jadi momok menakutkan bagi  penghuni yang tinggal di kawasan tersebut. Tak cukup bagi warga dengan hanya mengandalkan tenaga keamanan semata. Lebih dari itu, perlu faktor pendukung agar rasa aman tetap terjaga. Salah satunya adalah adanya posko di gerbang utama yang berpungsi sebagai kontrol bagi keluar masuknya warga maupun orang asing ke kawasan tersebut

.

Hal itu di sampaikan oleh Ketua RW 011 Kucica, Bintaro sektor IX, H. Budiman Sudarko dalam sambutannya di hadapan pengurus dan para ketua RT di lingkungan RW 011 Bintaro sektor IX dalam rangka peresmian posko utama gerbang masuk perumahan tersebut, Sabtu (22/12/2012).

“Di bangunnya posko utama ini karena seringnya pengurus RT dan RW yang menerima komplain dari warga. Bahkan warga menilai posko di pintu utama ini sudah tak layak,”ujar Budiman yang juga aktif di Citra Bhayangkara Polsek Pondok Aren. 

Dana lanjut, Budiman menjadi  masalah.  Setelah dikalkulasi untuk merehab posko tersebut nilainya mencapai Rp 80 juta, sementara untuk mengajukan profosal kepada warga akan memakan waktu cukup lama,” tandasnya.

Hal senada juga di sampaikan oleh ketua panitia peresmian posko utama Kucica, Teuku Saiful Rizal. Dirinya mengakui untuk proses rehab posko tersebut sempat mengalami kendala. Namun Saiful bersyukur karena di ajang lomba Keamanan, Kebersihan dan Keindahan (K3) yang di selenggarakan pihak Bintaro Jaya beberapa waktu lalu, Kucica berhasil meraih juara III dan berhak menggondol hadiah uang sebesar Rp 30 juta.

“Dari hadiah uang yang kami peroleh dari Bintaro itu, akhirnya kami alokasikan uang itu seluruhnya untuk rehab posko ini serta beberapa profosal yang kami ajukan ke donatur yang sipatnya tidak mengikat,” beber Saiful yang dalam waktu dekat akan memasang CCTV di posko tersebut.

Saiful berharap dengan adanya posko utama di lingkungannya dapat  meminimalisir tingkat kerawanan yang sering di keluhkan warga.

“Semoga dengan adanya posko yang baru ini, para sekuriti yang bertugas benar – benar bisa memberikan rasa aman bagi semua warga,” tandasnya.

Seperti di ketahui, posko utama Kucica- Bintaro IX yang bergaya minimalis tersebut di bangun dalam waktu Satu bulan. Bahkan, dalam seremonial peresmiannya pun sempat menimbulkan kemacetan. Pasalnya, acara peresmian posko di warnai pasang petasan sepanjang 3 meter sebanyak 2 gulung. Tak urung, wargapun berhamburan keluar karena terkejut oleh bunyi petasan. Bahkan, salah seorang pengendara sedan yang saat itu terlihat terburu – buru terpaksa harus berhenti.

“Nah gitu dong, masa lingkungan yang di dalamnya terdapat para petinggi Polri gerbang utamanya tak terurus,” sindir pria tersebut yang kemudian tancap gas dari lokasi seremonial tersebut. (Turnya)

Print Friendly, PDF & Email