Membolos, PNS dan Pelajar Tangsel Terjaring Razia Satpol PP
Meski tertangkap tangan sedang berada diluar kantor pada saat jam dinas, para pegawai nakal tersebut tetap menolak saat disebut membolos kerja dengan dalih sedang dinas luar kantor.
Kepala Bidang (Kabid) Penertiban Satuan Polisi Pamong Praja Satpol PP Tangsel, Ponco mengatakan, razia diogelar dalam rangka menegakkan aturan dan disiplin pegawai.
“Para PNS yang kedapatan membolos itu hanya kami data. Selanjutnya, data lengkap tersebut akan kami teruskan kepada pimpinan di instansi masing-masing untuk kemudian diberi sanksi,” ujar Ponco.
Selain PNS, razia yang digelar Satpol PP Tangsel itu juga berhasil mengamankan puluhan pelajar yang kedapataan membolos pada saat jam pelajaran berlangsung.
Puluhan pelajar tersebut diangkut dari sejumlah pusat perbelanjaan dan warung internet untuk selanjutnya di data di kantor Satpol PP Tangsel.
“Untuk siswa, kami akan bawa ke kantor untuk didata dan selanjutnya diserahkan kepada pihak sekolah untuk diberikan sanksi,” kata Pondo lagi.(rani)