oleh

Mei ke Juni, Ada 3000 Pencaker di Kabupaten Tangerang

image_pdfimage_print

Kabar6-Pencari kerja (Pencaker) alias pengangguran di Kabupaten Tangerang terus meningkat. Umumnya, pencaker didominasi lulusan SMA sederajat.

 

Data yang diperoleh kabar6.com, sepanjang satu bulan terakhir (terhitung sejak Mei-Juni 2015), jumlah pencaker lulusan SMA mencapai hingga 3.000 orang.

 

“Pencari kerja terus meningkat. Ini terlihat dari permintaan kartu kuning yang bertambah,” ungkap Kasi Penempatan Tenaga Kerja pada Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Tangerang, Ahmad Hidayat, Minggu (7/6/2015).

 

Hidayat menambahkan, sedangkan pada tahun 2014 pencari kerja sekitar 15.000 dalam jangka waktu mulai bulan Januari hingga Desember dengan rata-rata lulusan SMA sederajat.

 

“Pada tahun 2014 kalau ditotal sekitar 15 ribu untuk lulusan SMA. Tapi, tahun 2015, belum genap dua bulan sudah mencapai 3.000,” ungkap Hidayat.

 

Hidayat mengklaim, bila saat ini pihaknya terus berupaya menekan jumlah penganggur, lewat sejumlah program yang digelontorkan.  ** Baca juga: Parpol Terima Mahar Disanksi Diskualifikasi

 

“Yang membuat jumlah penganggur membludak adalah, selain minim skill, pencaker sekarang juga minim mental kerja.(shy)

Print Friendly, PDF & Email