oleh

Mata Air Kering, PDAM TM Kesulitan Dapat Pasokan Air

image_pdfimage_print

Kabar6-Sumber mata air Gunung Karang, Kecamatan Baros, Kabupaten Serang, Banten, mengalami kemerosotan debit air yang sangat drastis. Akibatnya, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) kesulitan mendapatkan pasokan air untuk diolah.

 

“Saat ini sumber mata air sudah mulai kering. Irigasi yang ada juga sudah tidak ada air. Jadi, kita juga kesulitan untuk mengolah air. Bahkan Bendungan Pamarayan kini kondisinya juga mulai surut,” kata Kepala Bagian Distribusi PDAM Tirta Madani (TM), Iim, Kamis (17/09/2015).

 

PDAM Tirta Madani, kata Iim, harus mengeluarkan biaya tambahan untuk membeli air bersih dari ihak swasta agar tetap bisa mendistribusikan air kepada pelanggan. Apalagi, hujan diprediksi baru mulai turun pada Desember 2015 mendatang. ** Baca juga: Benahi E-KTP, WH Ajak Kemendagri Kunjungi Tangerang

 

Selain sumber mata air Gunung Karang dan Bendungan Pamarayan, sejumlah mata air di Tembong dan Kasemen dan Ciruas di Kota Serang, serta Baros dan Kramatwatu di Kabupaten Serang juga mulai mengering.(tmn)

Print Friendly, PDF & Email