oleh

Masuknya Instalasi PDAM TKR ke Taman Kirana Surya Tuai Pertanyaan Warga

image_pdfimage_print

Kabar6-Masuknya jaringan atau instalasi pipa Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Kerta Raharja (TKR) di Perumahan Taman Kirana Surya, Desa Pasanggrahan, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang menuai pertanyaan terkait izin atau konfirmasi dari lingkungan setempat

Saat dikonfirmasi, lima Ketua RW di Perumahan Taman Kirana Surya, mengaku tidak mengetahui adanya proyek PDAM yang masuk ke lingkungannya.

“Belum ada pak izin atau konfirmasinya ke RW, harusnya dikumpulin dulu para ketua RW biar jelas sampein ke warga, apa syarat dan berapa biaya pemasangannya,” ujar Slamet Ketua RW 11 Taman Kirana Surya, Rabu (19/6/2019).

Slamet menambahkan, sebagai Ketua RW akan mendukung semua program yang berhubungan dengan kebaikan lingkungan.

“Kita suport dan setuju tetapi, ya harus sesuai prosedur yang ada, seperti apa mekanismenya,” tambah Slamet.

Hal senada diungkapkan Sri Hono dan Samuji Ketua RW 12 dan Plt RW 08, mengaku tidak mendapatkan informasi apa-apa terkait proyek PDAM yang saat ini sedang digali dijalan utama perumahan.

“Ya pak emang harusnya ada pemberitahuan dulu sebelum turun mandat, nanti lewat BPD akan kita pertanyakan soal sosialisasi,” Ujar Sri Hono & Samuji lewat pesan singkatnya.

Sementar itu, Madrais Kades Pasanggrahan mengakui bahwa sebelumnya pihak PDAM sudah menyambangi Kantor Desa Pasanggrahan.

“Sebelum lebaran ada datang ke desa, karena itu positip buat masyrakat kenapa tidak, karena masyatakat juga dari dulu mendambakan masuknya PDAM ke kirana,” kata Madrais.

Mengomentari hal ini, Sutarlan Anggota BPD Seksi Pembangunan Desa Pasanggrahan mengatakan, birokrasi dan mekanismenya harus jelas.**Baca juga: Kwarda Banten Gelar Perkemahan Wirakarya 2019.

“Harusnya Pak Kades undang RT RW untuk konfirmasi dan sosialisasi bersama pihak PDAM terkait hal ini, saya tanya pak Kades, whatshap saya aja enggak dijawab,” ungkap Tarlan.(Vee)

Print Friendly, PDF & Email