oleh

Masukkan Kopi Hitam Sebagai Salah Satu Menu dalam Program Diet

image_pdfimage_print
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Tidak hanya bersifat menyegarkan, ketika merasa mengantuk, kopi adalah ‘penyelamat’ yang dapat membuat mata Anda melek kembali. Ternyata, ada manfaat lagi kopi yang menjadi ‘kabar gembira’ terutama untuk kaum wanita.

Ya, kopi hitam bisa menjadi salah satu menu dalam program diet. Benarkah demikian? Dikutip dari Beautynesia, berikut uraiannya:

1. Meningkatkan pembakaran lemak di tubuh
Kandungan kafein di dalam kopi sangat efektif untuk merangsang lipase, yaitu enzim yang membantu memecah lemak selama proses pencernaan. Kopi juga mengandung sejumlah asam klorogenat (chlorogenic acid) yang dapat membantu menstimulasi tubuh untuk membakar lemak. Kombinasi kafein dan asam klorogenat ini merupakan alasan utama mengapa kopi bisa sangat efektif untuk program diet.
 
2. Tingkatkan metabolisme tubuh
Kafein dipercaya mampu melancarkan peredaran darah yang kemudian berdampak positif terhadap kinerja metabolisme tubuh. Sebuah studi membuktikan bahwa kafein dapat meningkatkan metabolisme tubuh sekira 3-11 persen.

3. Bersifat diuretik
Kafein juga dikenal memiliki sifat diuretik, yaitu meningkatnya laju pembentukan urine, yang dapat mencegah terjadinya edema karena membantu mengeluarkan kelebihan cairan serta produk buangan lainnya dari dalam tubuh. ** Baca juga: Tidak Hanya Jadi Intim, Berpelukan Juga Sehat

Hal yang perlu diingat adalah hindari menambahkan gula pada kopi. Jangan lupa rutin berolahraga. Waktu terbaik konsumsi kopi untuk mendapatkan manfaat pembakaran lemak yang lebih efektif adalah 20-30 menit sebelum melakukan exercise, dan cukup satu cangkir kopi sebelum latihan.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email