oleh

Masjid “Daarul Amaan” Dibangun di Polres Tangsel

image_pdfimage_print
Peletakan batu pertama masjid “Daarul Aman”.(ist)

Kabar6-Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Mochamad Iriawan bersama Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) Airin Diany, meletakkan batu pertama pembangunan masjid ‘Daarul Amaan’ di komplek Polres Tangsel, Jumat (7/10/2016).

Ya, pembangunan masjid ‘Daarul Amaan’ tersebut, bertujuan membentuk karakter anggota polisi yang relijius dan humanis untuk melayani masyarakat diwilayah setempat.

“Ada masjid ini, semoga nanti bisa semakin menyemangati anggota agar tidak lupa ke akhiratnya. Tugas sekarang adalah, setelah jadi semoga bisa dimakmurkan,” ujar Walikota Tangsel di komplek Polres Tangsel, Jalan Promotor, Kecamatan Serpong.

Turut hadir dalam acara peresmian pembangunan masjid tersebut, Ketua DPRD Tangsel M. Ramlie, dan Staf Ahli BNPT, Abdurrahman Ayyub.

Sementara, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Mochamad Iriawan mengapresiasi pembangunan masjid tersebut.

Diharapkan dengan pembangunan masjid ‘Daarul Amaan’ itu polisi akan bekerja lebih baik. “Insya Allah polisi akan tetap jaya. Dan, Allah akan selalu meridhoi,” ujar Kapolda.**Baca juga: Polisi Gerebek Peredaran Aqua Palsu di Serpong.

Masjid yang dibangun pada tanah seluas 1.000 meter tersebut, sedianya akan dibangun dua lantai. Dengan kapasitas jamaah yang dapat ditampung sebanyak 2.000 orang.**Baca juga: Satpol PP Tangsel Segel Apartemen Bintaro Icon.

“Tujuan dari pembangunan ini agar masyarakat dan polisi bisa bersinergi. Semua biaya murni sumbangan dari donatur, bukan APBD, “ujar Ketua Panitian Pembangunan Masjid, Bambang Suwondo.**Baca juga: Ditangkap, Ibu Muda “Penginjak Anak” Ternyata Warga Tangerang.

Ditargetkan, pembangunan masjid tersebut akan selesai dalam waktu dua tahun ke depan. Adapun biaya pembangunan masjid tersebut diperkirakan akan mencapai hingga Rp12 Miliar.(HP/tom migran)

Print Friendly, PDF & Email