oleh

Manfaat Tersembunyi di Balik Tidur Siang

image_pdfimage_print

Kabar6-Tidur sangat baik untuk mengistirahatkan tubuh dan pikiran Anda, sehingga kembali segar. Sebagian dari kita, terbiasa tidur siang.

 

Mungkin banyak yang belum mengetahui berbagai manfaat tidur siang tersebut. Apa saja sih manfaatnya:

 

1. Tidur siang selama 45 menit, mampu meningkatkan daya ingat otak anda.

 

2. Jika Anda sering merasa capek pikiran dan badan, disarankan untuk tidur siang sejenak, karena akan meningkatkan produktivitas kerja.

 

3. Tidur siang membantu mengobati insomnia (susah tidur), karena total waktu istirahat akan menjadi lebih panjang.

 

4. Manfaat lain adalah membantu menurunkan tingkat stres. Hormon stres secara dramatis akan mengalami penurunan setelah Anda tidur siang, terutama jika semalam Anda kerja lembur.

 

5. Tidur siang selama 20-40 menit dapat mengurangi risiko penyakit jantung serta stroke. ** Baca juga: Jangan Biarkan Telinga Anda Rusak

 

Berdasarkan sebuah penelitan, tidur siang yang sehat yaitu antara pukul 13.00 WIB hingga 15.00 WIB, dengan durasi tidak lebih dari 45 menit. Lebih dari itu, justru Anda akan mengalami sakit kepala saat terbangun. (ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email