oleh

Malam Tahun Baru, Sampah di Kota Tangerang Naik Delapan Persen

image_pdfimage_print
Petugas pengangkut sampah di Kota Tangerang.(ist)

Kabar6-Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Tangerang memprediksi, volume sampah pada perayaan malam pergantian tahun 2017 akan meningkat delapan persen dari produksi sampah Kota Tangerang per hari.

“Ya, kami perkirakan jumlah sampah yang dihasilkan akan meningkat hingga delapan persen,” ujar Kabid Kebersihan pada DKP Kota Tangerang, Buceu Gartina, Sabtu (31/12/2016).

Sampah-sampah tersebut, kata Buceu, berasal dari beberapa titik yang menjadi konsentrasi keramaian di Kota Tangerang pada saat malam pergantian tahun nanti.**Baca juga: Polsek Kelapa Dua Fokuskan Pengamanan di Tiga Mal Ini.

“Ada banyak titik keramaian yang menyebabkan terjadinya penumpukan sampah, seperti di Pusat Pemerintahan Kota (Puspemkot) Tangerang, mal, dan taman-taman yang tersebar di Kota Tangerang,” tutupnya.**Baca juga: Tukang Jamu di Tangerang Banting Stir Produksi Terompet.

Sedianya, saat ini Kota Tangerang setiap harinya menghasilkan antara 1.000 sampai 1.300 ton sampah.(tia)

Print Friendly, PDF & Email