oleh

Macet Akibat Perbaikan, Hindari Jalan Raya Serang KM 13,5

image_pdfimage_print

Kabar6-Perbaikan jalan sepanjang 100 meter di kawasan industri, tepatnya Jalan Raya Serang KM 13,5 Desa Bitung, Kecamatan Cikupa, menimbulkan kemacetan parah, Rabu (12/11/2014).

Sejak perbaikan berlangsung tiga pekan lalu, hingga kini akses jalan nasional menuju Merak tersebut menjadi padat merayap.

“Lama sekali pengerjaannya, sudah begitu tidak ada petugas (Polisi) yang mengatur lalulintas. Hingga macetnya bisa sampe 1 kilometer,” ungkap Erwin (42), pemudi mobil yang melintas.

Lambannya pengerjaan, diperparah dengan curah hujan yang acap kali menguyur wilayah tersebut, sehingga proses pengecoran terhambat.

“Kalau berangkat pasti harus pagi-pagi sekali. Karena kalau berangkat seperti biasa, bisa telat,” jelas Erwin.

Agus, salah seorang pekerja mengatakan, perbaikan jalan itu menjadi lebih sulit karena hujan. Proses pengeringan ruas jalan yang baru diperbaiki, menjadi lebih lama.

“Susah, kalau diminta mempercepat perbaikan jalannya. Karena sekarang sudah musim penghujan,” ungkapnya kepada kabar6.com. **Baca juga: Tolak Kenaikan BBM, Besok ART Lumpuhkan Tangerang.

Para pekerja juga mengingatkan pengguna jalan untuk berhati-hati melewati ruas jalan tersebut, mengingat kondisinya yang licin akibat basah.(shy/agm)

Print Friendly, PDF & Email