oleh

Lung Wong, Tengkorak Dinosaurus yang Dilelang Senilai Rp25 Miliar

image_pdfimage_print

Kabar6-Sebuah tengkorak Triceratops bernama ‘Lung Wong’ dilelang sekira Rp25 miliar. Tengkorak ini diklaim sebagai fosil tengkorak dinosaurus terbesar yang pernah ditemukan, dengan panjang 2,8 meter, tinggi 1,6 meter dan lebar 1,4 meter.

Fosil Triceratops tadi, melansir Dailymail, berkelamin jantan dan hidup pada periode Cretaceous akhir atau sekira 65 juta tahun silam. Adapun pelelangan fosil tengkorak Triceratops diprakarsai oleh para pakar di Evolved, Hong Kong.

Fosil Lung Wong pertama kali ditemukan pada 1992 di Glendive, Montana, AS. Di Asia baru pertama kali dilakukan pelelangan dinosaurus terlebih di negara Hong Kong. ** Baca juga: Pengunjung Harus Bayar Ongkos Lebih Jika Lontarkan Pertanyaan Aneh ke Pelayan di Restoran Ini

Fosil tengkorak dinosaurus sebesar itu jarang dijual untuk kepemilikan pribadi dan tidak pernah dijual di Asia.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email