oleh

Lorong Diskusi Unma Banten Bedah Profil Calon Bupati Pandeglang

image_pdfimage_print

Kabar6-Lorong Diskusi menyelenggarakan ‘Ngopi diskusi’ di Universitas Mathla’ul Anwar (Unma) Banten mengangkat tema mengenal Bakal Calon (Balon) Bupati Pandeglang, Sabtu (19/10/2019).

Ada empat Balon Bupati Pandeglang yang diundang oleh panitia, diantaranya Thoni Fathoni Mukson, Ferdi Ligaswara, Moch Nabil Jayabaya dan Oji Fachruroji dan Aap Aptadi.

Adapun balon Bupati Pandeglang yang hadir, hanya Thoni Fathoni Muskon, Aap Aptadi dan Oji. Nabil diwakili oleh Jubir Keluarga Mantan Bupati Lebak Mulyadi Jayabaya, Agus Wisas dan Ferdi diwakili oleh timnya.

Akademisi Unma Banten Eko Suprianto mengatakan, diskusi merupakan kearifan lokal untuk menyelesaikan persoalan di di Pandeglang.

“Diskusi ini sambil menikmati kopi sebagai bentuk kearifan lokal untuk menyelesaikan segala masalah, perbedaan pendapat bahkan perseteruan antar sahabat,” kata Eko.

Diskusi ini dipandu oleh Dekan Fisip Unma Banten, hadir sebagai pembicara Suwain Amirudin Sosiologi dari Universitas Sultan Agung Tirtayasa (Untirta) Serang.**Baca juga: Miliki Sabu, Tiga Pemuda Ditangkap Polisi di Lebak.

Pantauan dilokasi, para Balon Bupati Pandeglang diminta untuk memperkenalkan diri serta menyampaikan gagasan tentang pencalonannya sebagai bakal calon bupati Pandeglang.(Aep)

Print Friendly, PDF & Email