oleh

Libur Panjang, Personel Satlantas Polresta Serkot Setia Bertugas

image_pdfimage_print

Kabar6-Arus lalu lintas menuju kawasan Masjid Agung dan Situs Kesultanan Banten kerap ramai saat hari Jumat. Terlebih libur panjang seperti saat ini, yang dimulai pada Kamis hingga Minggu, 01-04 Juni 2023.

Mengantisipasi kemacetan panjang dan terkuncinya arus lalu lintas kendaraan, Sarlantas Polresta Serkot melakukan pengaturan dan penjagaan lalu lintas di objek wisata religi tersebut.

“Personil Satlantas Polresta Serkot melakukan pengamanan jalur wisata dan religi di Situs Kesultanan Banten,” ujar Kompol Try Wilarno, Kasatlantas Polresta Serkot, Jumat (2/3/2023).

**Baca Juga: Baru Tiga Hari Dihuni, Pabrik Ineks Digerebek di Sindang Jaya Tangerang

Penjagaan dan pengaturan lalu lintas di objek wisata religi itu, personel Satlantas Polresta Serkot dimtempat di beberapa lokasi persimpangan dan rawan kemacetan.

Kendaraan yang ke luar-masuk kawasan juga diatur sedemikian rupa, agar bergantian dan tidak menyebabkan macet panjang.

“Alhamdulillah arus lalu lintas berjalan lancar, aman dan tertib. Terimakasih ke masyarakat yang sudah mengikuti petunjuk dari petugas di lapangan,” jelasnya.(Dhi)

Print Friendly, PDF & Email