oleh

Libur Panjang, Jalan Raya Serpong Arah Cikokol Tangerang Macet

image_pdfimage_print

Kabar6-Kemacetan sepanjang 2 kilometer terjadi dari arah Bundaran Alam Sutera, Pakulonan, Serpong Utara menuju Cikokol, Kota Tangerang, Sabtu (15/8/2020) sore. Kepadatan lalu lintas ini terjadi menjelang libur panjang.

Selain akhir pekan, Senin (17/8/2020), tanggal merah yakni libur nasional memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke-75.

Kemacetan juga terjadi dari arah Kelapa Dua menuju Cikokol, dan juga arah sebaliknya. Rizal (36) pengendara motor mengaku heran dengan kemacetan ini.

Pria berusia 36 tahun ini terpaksa melipir dan meminggirkan kendaraan untuk sekadar beristirahat sejenak.

“Padahal lagi PSBB ya mas, tapi padat benar,” ujar Rizal yang hendak pulang ke arah Cikokol, Sabtu (15/8/2020).

Ayu (25) pengendara motor lainnya mengaku sempat mengambil jalan alternatif guna menghindari kemacetan. Ia mengaku baru saja bertemu temannya di area ITC.

“Tadi harusnya lewat belakang (Pinang, red), ya sudah lah istirahat dulu bang nanti lanjut lagi,” tutupnya.

**Baca juga: Sejarawan Tangsel: Segera Tetapkan Monumen Palagan Lengkong Jadi Cagar Budaya.

Saat dikonfirmasi Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Tangsel, AKP Bayu Marfiando belum memberikan jawaban terkait penyebab kemacetan tersebut.

“Bentar di cek dulu ya,” ujar AKP Bayu Marfiando melalui pesan whatsapp.

Berdasarkan pantauan Kabar6.com di lokasi kemacetan para pengendara tetap mematuhi protokol kesehatan Covid 19 dengan menggunakan masker.(eka)

Print Friendly, PDF & Email