oleh

Lebak Tambah 2 Puskesmas Rawat Inap

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebak menambah pusat kesehatan masyarakat (Puskesmas) dengan fasilitas rawat inap pasien pada tahun 2021. Fasilitas rawat inap untuk mengoptimalisasikan pelayanan kesehatan.

“Ya, untuk tahun 2021 ada dua puskesmas yang ditingkatkan statusnya memiliki rawat inap, yakni Puskesmas Parungsari Kecamatan Wanasalam dan Puskesmas Kolelet Rangkasbitung,” kata Sekretaris Dinas Kesehatan Lebak, Agus Darsono kepada Kabar6.com, Minggu (22/11/2020).

Pagu anggaran untuk peningkatan status 2 puskesmas tersebut sebesar Rp10 miliar. Puskesmas dengan fasilitas rawat inap akan memiliki 2 bangsal dengan total 8 ranjang pasien laki-laki dan perempuan.

**Baca juga: Mau Jemput Pasien, Mobil Relawan Respek Peduli Dilempar Batu di Jalan Pramuka

“Tidak ada penambahan tenaga media, tapi menambah waktu piket mungkin saja. Mudah-mudahan pertengahan 2021 sudah bisa dioperasionalkan,” ujar Agus.

Dari 42 puskesmas yang tersebar di 28 kecamatan, maka total puskesmas berstatus dengan fasilitas rawat inap yang dimiliki Kabupaten Lebak sebanyak 27 puskesmas.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email