oleh

Layanan Kecamatan Cibodas Dikeluhkan, Bikin KTP 3 Bulan Belum Jadi

image_pdfimage_print

Kabar6-Ahmad Rozal Prasetyo, 17 tahun, warga Perumnas 2, Kecamatan Cibodas Baru mengeluhkan buruknya pelayanan petugas Kecamatan Cibodas Kota Tangerang. Sebab, Ia dan ayahnya membuat e-KTP sudah tiga bulan tak kunjung jadi juga.

“Sudah hampir tiga bulan dari mulai tanggal 17 Juni 2019, hingga saat ini belum jadi,” kata Rozal kepada kabar6.com, Senin 9/9/2019.

Padahal, kata Rozal, temannya yang melakukan pengurusan berbarengan dan foto bersama di Kecamatan Cibodas, selesai dalam satu hari dan e KTP langsung jadi.

**Baca juga: Barang Hilang di Bandara, Begini Prosedur Penanganannya.

“Kok yang punya teman saya waktu itu langsung jadi, kenapa punya saya sama ayah saya kok belum jadi sampai sekarang,” kata Rozal dengan nada kecewa.

Salah satu Staf Kecamatan Cibodas, Samsul Bahri mengatakan lamanya pembuatan e KTP karena blangkonya tidak ada.”Mulai bulan Juni sudah tidak Cetak KTP-el di Kecamatan,” katanya. (bam)

Print Friendly, PDF & Email