oleh

Kurangi Macet, Di India Bakal Ada Taksi Tanpa Sopir

image_pdfimage_print
Taksi monopod.(Huffingtonpost)
Taksi monopod.(Huffingtonpost)

Kabar6-Masalah kemacetan ternyata tidak hanya milik Indonesia. India yang populasi penduduknya tergolong padat pun mengalami hal yang sama. Nah, demi mengurangi kemacetan inilah pemerintah India, dikutip dari Brilio, membuat inovasi berupa penyediaan taksi tanpa sopir yang akan melewati monopod.

Kesempatan ini pertama kali akan dicicipi warga Gurgaon, sebuah daerah pinggiran di kawasan New Delhi. Jalur yang dilewati oleh taksi monopod ini adalah Gurgaon menuju ke MNC-perusahaan seperti Google, Microsoft dan Apple, yang membuat para pekerjanya bisa bolak balik pulang dan bekerja mengendarai taksi tersebut.

Taksi ini memiliki kecepatan rata-rata 60km/jam dan bisa digunakan lima hingga enam penumpang dalam satu kali perjalanan. Rencananya, akan ada 16 stasiun di sepanjang 13 km jarak Gurgaon dengan MNC.

Jalur taksi monopod.(Huffingtonpost)
Jalur taksi monopod.(Huffingtonpost)

Pilot program ini diharapkan bisa membawa 30.000 penumpang per hari dan diperkirakan akan menelan biaya Rp8,5 miliar, lebih rendah daripada membangun jaringan metro dengan jarak yang sama.

Pemerintah India, dilansir dari Mashable, sedang memproses tawaran yang telah diterima dari perusahaan global untuk proyek selanjutnya, dan ditunggu sampai dengan bulan depan. ** Baca juga: Curtis & O’Neal, Singa Desainer Celana Jeans

Ya, kita tunggu perkembangannya, apakah benar-benar dapat menjadi solusi terbaik untuk mengurai kemacetan ya.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email