oleh

KPM Kabupaten Tangerang Gelar PID di Solear

image_pdfimage_print

Kabar6-Puluhan kader Posyandu dan staf desa dari empat Kecamatan se-Kabupaten Tangerang mengikuti pelatihan Program Inovasi Desa ( PID ) Tahun 2019 Cluster IV yang digelar oleh Kader Pembangunan Manusia ( KPM) Kabupaten Tangerang, Selasa ( 30/7/2019 ).

PID tersebut di gelar di aula Pondok Pesantren Sunan Kalijaga Desa Solear Kecamatan Solear Kabupaten Tangerang, yang diikuti oleh perwakilan staf Desa dan kader Posyandu dari Kecamatan Solear, Cisoka, Jambe dan Jayanti.

Olivia Perwakilan KPM Provinsi Banten mengatakan, kegiatan PID ini sangat penting bagi proses pembangunan desa, terutama menaggulangi masalah stunting.

Selain itu program ini merupakan forum bagi desa-desa untuk penyebaran dan pertukaran inisiatif atau inovasi pembangunan sumber daya manusia ( SDM )

“Pemerintah akan gencar melaksanakan kegiatan PID karena berkeinginan mengefektifkan perencanaan pembangunan di Desa pasalnya, PID ini bisa melahirkan inovasi desa yang mandiri,” ujar Olivia, Selasa (30/7/2019).

Di tempat yang sama, Zajuli perwakilan tim KPM Kabupaten Tangerang menyatakan, apresiasi yang tinggi atas keinginan para staf desa dan kader Posyandu dalam mengikuti pelatihan pembangunan sumber daya manusia terutama bagaimana cara menanggulangi masalah stunting.

“Diharapakan semua Desa dalam lintas sektoral bersama sama menanggulangi stunting melalui 5 paket layanan pokok,” jelasnya.

5 Paket layanan pokok itu diantaranya, 1. layanan kesehatan ibu dan anak (KIA), 2. Konseling gizi terpadu, 3. Perlindungan sosial, 4. Sanitasi dan air bersih.5. Layanan pendidikan anak usia dini ( Paud ).

**Baca juga: Tak Ada Penerangan, Jalan Raya Pagedangan Gelap Gulita.

Menurutnya untuk menyelesaikan persoalan tersebut diharapkan Desa membentuk Rumah Desa Sehat (RDS).

Sementara itu, Lasi Lestari mewakili staf dan kader Posyandu Desa Pasanggrahan Kecamatan Solear menuturkan, kegiatan PID ini sangat penting bagi proses pembangunan sumber daya manusia terutama dalam hal menangani masalah stunting.

” Ya kita bersama sama dan bahu membahu untuk bisa menangani stunting di lingkungan Desa kita masing masing”, pungkasnya.(N2P)

Print Friendly, PDF & Email