oleh

Kota & Kabupaten Tangerang Kembali Terima Penghargaan Opini WTP dari Wapres

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemerintah Kota dan Kabupaten Tangerang kembali memperoleh penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dalam penyusunan laporan keuangan pemerintah.

Bagi Kota Tangerang, penghargaan Opini WTP ini merupakan yang ke 5 kalinya diterima. Sedangkan bagi Kabupaten Tangerang, WTP ini merupakan yang keempat kalinya diterima.

Penghargaan opini WTP itu diserahkan langsung oleh Wakil Presiden RI Boediono bersamaan dengan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Akuntansi dan pelaporan Keuangan Pemerintah Tahun 2012, di Gedung  Dhanapala, Kementerian Keuangan RI, Jalan Senen Raya, No. 1, Jakarta.

Sedangkan penghargaan untuk Kota Tangerang diterima oleh Wakil Wali Kota, H. Arief R. Wismansyah dan untuk Kabupaten Tangerang diterima oleh Bupati Tangerang, H. Ismet Iskandar.

“Mempertahankan WTP ke lima kalinya tentu bukan hal yang mudah. Dan, penghargaan ini menjadi salah satu bentuk komitmen tinggi dari Wali Kota Tangerang H.Wahidin Halim hingga seluruh aparatur Pemkot Tangerang. Untuk itu, saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh aparat yang ada,” ujar Wakil Wali Kota Tangerang, Arief Wismansyah, Selasa (11/9/2012).

Sementara itu, Bupati Tangerang H. Ismet Iskandar menjelaskan banyak hal yang harus diperhatikan dalam meraih Opini WTP dalam bidang laporan keuangan ini. Untuk itu, kita butuh komitmen bersama dengan semua pihak.

“Strategi yang harus dilakukan oleh eksekutif adalah, mampu memahami dan menyikapi apa yang telah direkomendasikan oleh BPK. Sehingga rekomendasi bisa segera diperbaiki,” ujar Bupati Tangerang itu lafi.

Wapres RI Boediono dalam sambutannya mengharapkan agar setiap Pemerintah Daerah dan Instansi Pemerintah dapat terus meningkatkan pengelolaan keuangannya.

Dikatakannya walaupun sekarang ini pengelolaan keuangan Negara sudah berjalan baik namun belum mencapai target sesuai yang diinginkan dimana pada tahun 2014 mendatang pengelolaan keuangan Negara sudah mencapai 60 persen.

Oleh sebab itu, lanjutnya, bagi daerah yang belum dapat mencapai WTP, agar dapat belajar ke daerah yang sering mendapatkan WTP dan dapat terus meningkatkan pengelolaan keuangan daerahnya dengan baik.

Seusai membuka acara Rapat Kerja Nasional Akuntansi dan pelaporan Keuangan Pemerintah Tahun 2012, Wapres langsung memberikan penghargaan WTP, selain Kota Tangerang juga kepada 134 Kota/kabupaten lainnya se-Indonesia.(tom migran)

Print Friendly, PDF & Email