Korban Truk Kontainer Ugal – ugalan, Kapolrestro Tangerang: Tidak Ada yang Meninggal
Kabar6 – Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Zain Dwi Nugroho membantah informasi di media sosial terkait banyak korban truk kontainer ugal-ugalan meninggal dunia. Kontainer melaju kencang dari Graha Raya hingga terhenti di Tugu Adipura, Kota Tangerang, Kamis sore kemarin.
“Jadi tidak benar berita yang mengatakan ada korban 30 dan ada yang meninggal,” ungkapnya, Jumat (1/11/2024).
Zain menegaskan bahwa sampai saat ini belum ada laporan korban yang meninggal dunia. Dari hasil pengecekan di beberapa rumah sakit terdapat beberapa korban dirawat.
*Baca Juga: Kombes Zain: Empat Orang Luka Serius Ditabrak Truk Kontainer di Graha Raya
“Ada tujuh orang korban luka – luka,” tegasnya. Di antaranya empat orang pengendara sepeda motor. Sisanya pengemudi mobil, pejalan kaki, dan supir wing box yang tabrak lari.
“Korban material 10 unit mobil dan enam unit motor,” jelas Zain. Ketujuh korban yang mengalami luka-luka dirawat di EMC, Rumah Sari Asih Cipondoh, RSUD Kota Tangerang dan RSUD Kabupaten Tangerang.
Diketahui, truk kontainer yang diduga angkutan bahan pangan melaju kencang bahkan melawan arah di Graha Raya. Truk telah menabrak mobil maupun motor.
Massa yang geram coba mengejar truk tapi membuat supir makin ngebut. Truk kontainer akhirnya terhenti di Tugu Adipura dan supir babak belur dihakimi massa. (Yud)