1

KONI Tunjuk PDAM TKR Jadi Bapak Angkat Cabor Atletik

Kabar6-Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Kerta Raharja (TKR) mendapat kepercayaan dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Cabang Kabupaten Tangerang, untuk menjadi bapak angkat dari Cabang Olahraga (Cabor) Atletik pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) V Banten yang digelar 4-11 November 2018 mendatang.

Direktur Utama PDAM TKR Kabupaten Tangerang Rusdi Machmud mengatakan, penujukkan perusahaan pelat merah yang bergerak di bidang pengelolaan air minum untuk menjadi bapak angkat cabor atletik ini, guna mendulang medali pada event Porprov V Banten yang bakal digelar di kawasan sport center Bojong Nangka, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang pada awal November mendatang.

“Untuk Porprov, secara langsung keterlibatan kami tidak ada, namun PDAM TKR ditunjuk oleh KONI menjadi bapak angkat cabor atletik, guna mendukung pencapaian target medali,” ungkap Rusdi, kepada Kabar6.com, Rabu (24/10/2018).

Dikemukakan Rusdi, sebagai bapak angkat pihaknya akan bertugas memberi motivasi kepada para atlet agar tertib dan disiplin sesuai jadwal yang telah ditentukan.

Pasalnya, pada cabor atletik tersebut para atlet harus mampu meraih target sebanyak 15 medali emas.

“Tugas kami memotivasi para atlit, agar tertib dan disiplin latihan sesuai jadwal, minimal target tercapai, namun diupayakan melampaui target,” katanya.

Diinformasikan, Porprov V Banten yang diselenggarakan selama 13 hari dari 4-11 November 2018 mendatang, diikuti sedikitnya 3.700 atlet dan official dari 39 cabor yang dipertandingkan.**Baca Juga: Merk Dagang Rokok Ilegal Ini Diamankan Bea Cukai Tangerang.

Dalam event bergengsi itu, ribuan atlet dari delapan kabupaten/ kota yang ada di tanah jawara ini akan memperebutkan sebanyak 2.480 medali terdiri dari 741 emas, 741 perak dan 998 perunggu.(Tim K6)