oleh

KMT Normal di Stasiun Daru dan Tangerang, Tiket Manual Pulang Pergi Tidak Bisa Refund

image_pdfimage_print

Kabar6-Usai pembaharuan sistem yang dilakukan PT Kereta Commuter Indonesia (KCI), kini para pengguna jasa transportasi Kereta Rel Listrik (KRL) sudah bisa kembali menggunakan Kartu Multi Trip (KMT).

Meski demikian, Manager Humas PT. KCI, Adly Hakim menyebut, bila sistem penggunaan KMT tersebut belum bisa digunakan secara efektif pada 79 stasiun yang tersebar di Jabodetabek. Itu lantaran pihaknya masih melakukan proses pembaharuan.

“Sejauh ini baru ada 62 stasiun yang sudah bisa menggunakan KMT, dan kami targetkan sore nanti seluruh stasiun sudah bisa gunakan KMT secara normal,” terang Adly.

Sedangkan, dari pantauan di Stasiun Tangerang, pengguna jasa KRL kini dapat menggunakan KMT kembali setelah melakukan proses pembelian tiket.

Sejumlah pihak keamanan, baik polisi kereta ataupun TNI berjaga disekitar lokasi stasiun baik untuk mengamankan atau pun membantu pengelola melakukan proses pengembalian tiket manual dari stasiun asal.

Namun, untuk pengguna jasa KRL telah terlanjur membeli tiket perjalan pulang pergi (PP), tidak dapat di refund.

“Kita tidak bisa melakukan refund bagi para pengguna yang sudah membeli tiket manual pulang pergi, karena memang dari awal tidak kami sarankan untuk membeli tiket manual pulang pergi. Keseluruhan tanggungjawab atau resiko akan kami kembalikan pada pengguna jasa,” kata Adly, Senin, (23/7/2018).

Sementara itu, pantauan Kabar6.com di Stasiun Daru, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, penumpang juga sudah kembali menggunakan KMT.

“Saya tadi dari Stasiun Duri, masih pakai tiket manual belum KMT,” ujar Rahmat salah seorang pengguna jasa KRL. **Baca juga: Sudah Normal, Belum Semua Stasiun Bisa Gunakan KMT.

Diketahui, KMT adalah kartu prabayar isi ulang yang dapat digunakan pengguna jasa sebagai tiket KRL Commuter Line dengan ketentuan saldo minimum (saat ini) Rp11.000. Kartu tersebut hanya bisa digunakan untuk naik KRL dan dapat di isi ulang saldonya di seluruh stasiun KRL di Jabodetabek.(Ver/RAS)

Print Friendly, PDF & Email