oleh

KMP Tunggu Mendagri Lantik Rano Sebagai Gubernur Definitif

image_pdfimage_print

Kabar6-Koalisi Merah Putih (KMP) Provinsi Banten mendukung agar Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Banten, Rano Karno, segera dilantik menjadi Gubernur Definitif oleh Mendagri.

 

“Atut mendapatkan ketetapan hukum (inkrah). Pemerintah pusat, dalam hal ini Mendagri, maupun Presiden Republik Indonesia, segera melantik dan menetapkan Rano Karno sebaga Gubernur Provinsi Banten,” kata ketua KMP Provinsi Banten, Budi Heriyadi, di Serang, Selasa (12/5/2015).

 

Dengan dilantiknya Rano menjadi Gubernur Banten, menurut Budi, maka pembangunan di Tanah Jawara dapat segera terwujud dan pembenahan di internal Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten dapat segera dilaksanakan.

 

“Ditetapkannya Rano sebagai gubernur, masyarakat Banten tidak lagi meragukan kepemimpinan Rano Karno,” terangnya. ** Baca juga: Kabupaten Tangerang Belum Bebas Minol

 

Ketua DPD Gerindra Provinsi Banten itu juga mengklaim bahwa pihaknya telah melakukan berbagai macam langkah politik agar Rano segera dilantik menjadi pemimpin tertinggi di Tanah Seribu Kyai Sejuta Santri ini.

 

“Kita terus mendatangi MA. MA sendiri sudah menjelaskan terkait ketetapannya. Kini kewenangannya berada di Kemendagri. Agar ini dapat dikawal dan disegerakan,” tegasnya.

 

Seperti diketahui, sejak menjabat sebagai Plt Gubernur Banten, Rano Karno belum dapat berbuat banyak. Ratu Atut sendiri mendapatkan hukuman tujuh tahun penjara semenjak Senin, 23 Februari 2015 lalu, karena melakukan suap sebesar Rp1 miliar kepada mantan ketua MK, Akil Mukhtar, pada kasus Pilkada Kabupaten Lebak.(tmn/din)

Print Friendly, PDF & Email