oleh

Klaster Perangkat Daerah Positif Covid-19 di Tangsel

image_pdfimage_print

Kabar6-Sebanyak 131 pegawai di lingkup Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) terkonfirmasi positif Covid-19. Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan serta organisasi perangkat daerah lainnya kini kegiatan perkantoran ditutup untuk sementara.

“Iya ditutup tiga hari dari kemaren 25 Januari sampai 28,” kata Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kota Tangsel, Apendi kepada kabar6.com di Masjid Al-I’thisom, Rabu (27/1/2021).

Adapun jumlah pegawai OPD terbanyak positif Covid-19 antara lain, Disperkimta 18 orang, Kecamatan Pondok Aren 13 orang, BKPP 11 orang, Sekretariat Daerah 11 orang, Inspektorat 9 orang.

Laporan Satgas Covid-19 Aparatur Sipil Negara yang sudah terdampak per Senin, 25 Januari 2021 kemarin pegawai dalam perawatan 7 orang, isolasi mandiri 60 orang, sudah sembuh 60 orang, dan meninggal dunia empat orang.

**Baca juga: Pengurus Cabor di Tangsel Diperiksa Kejari Secara Maraton

Apendi mengimbau kepada seluruh Aparatur Sipil Negara hingga pegawai honorer di Pemkot Tangsel agar selalu disiplin terhadap protokol kesehatan.

“Yang penting gini saya mengimbau kepada temen temen pegawai ASN apabila di WFH kan ya di rumah gitu lho. Di rumah saja jangan kemana-mana, jangan sampai kerja di rumah berkeliaran,” pesannya.(yud)

Print Friendly, PDF & Email