oleh

Kerap Makan Ampela & Hati Ayam Tidak Baik Bagi Kesehatan?

image_pdfimage_print

Kabar6-Tidak sedikit orang yang menyukai olahan makanan berbahan dasar hati dan ampela ayam. Namun meskipun mengandung berbagai nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh seperti Vitamin A, Vitamin D, Vitamin E, Vitamin E, Vitamin K, dan Vitamin B12, hati serta ayam ternyata mengandung kolesterol tinggi sehingga dapat membahayakan kesehatan jika dikonsumsi secara berlebihan.

Sama halnya seperti hati manusia, ternyata hati ayam juga berfungsi menyaring racun dalam tubuh sehingga di dalamnya berisiko mengandung zat-zat berbahaya yang dapat mempengaruhi kesehatan. Dilansir Intipslagi, berikut adalah penyakit yang ditimbulkan akibat terlalu sering atau berlebihan mengonsumsi ampela dan hati ayam:

1. Sebabkan penyakit jantung
Ampela dan hati ayam mengandung lemak jenuh serta kolesterol tinggi, sehingga dapat menyebabkan meningkatnya tekanan darah apabila dikonsumsi secara berlebihan. Selain itu, kolesterol dan lemak jahat berpotensi sebabkan penyumbatan pada pembuluh darah menuju jantung yang jika dibiarkan dapat berisiko menjadi penyakit jantung.

2. Kelebihan berat badan/obesitas
Dalam hati ayam terkandung lemak jenuh yang tinggi, sehingga mengonsumsinya secara berlebihan dapat sebabkan kegemukan atau obesitas.

3. Rematik & asam urat
Selain mengandung lemak dan kolesterol tinggi, ternyata dalam hati ayam juga terdapat zat purin yang dapat menyebabkan nyeri persendian akibat rematik dan asam urat.

4. Tekanan darah tinggi/hipertensi
Kolesterol jahat pada ampela dan hati ayam berisiko menumpuk dan mengendap dalam pembuluh darah. Padahal tersumbatnya pembuluh darah secara terus menerus dapat sebabkan tekanan darah tinggi/hipertensi.

5. Rusak kecantikan kulit
Kandungan lemak dan kolesterol tidak hanya merusak kesehatan tubuh, tapi juga kecantikan kulit. Kolesterol yang menumpuk pada lapisan kulit dapat menyumbat syaraf dan merusak jaringan kolagen sehingga kulit berkurang elastisitasnya dan terlihat kering/kusam. ** Baca juga: 7 Jenis Makanan Berikut Ternyata Punya Waktu Santap yang Tepat, Lho

Jadi batasi konsumsi ampela dan hati ayam dalam menu sehari-hari, karena sesuatu yang berlebihan tidak baik untuk kesehatan.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email