oleh

Kepergok, Cabe-cabean Jupiter Spa di Serpong Ngacir

image_pdfimage_print

Kabar6-Malam keempat bulan suci Ramadhan, aparat gabungan menyisir sejumlah kawasan industri kepariwisataan di wilayah hukum Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Kegiatan observasi penegakan surat edaran bersama ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Serpong, Komisaris (Pol) Silvester Simamora.

Pantauan langsung kabar6.com di lapangan, iring-iringan mobil dan motor petugas TNI/Polri dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) langsung merangsek ke Komplek Ruko Golden Boulevard, BSD City.

Disini, petugas mendapati ada aktivitas di Jupiter Spa. “Ini kalian pada ngapan di sini,” tanya Silverter di lokasi hiburan yang terletak di Blok J, Jum’at (20/6/2015).

Sontak, sejumlah pegawai Jupiter Spa kaget melihat kedatangan puluhan petugas. Mereka tampak salah tingkah, hingga raut wajahnya pun berubah pucat pasi.

Termasuk diantaranya enam wanita ABG (Anak Baru Gede) alias cabe-cabean yang sedang menguyah makanan.

Kepada petugas, mereka mengaku sedang melakukan renovasi interior. Meski begitu Silverter tak langsung percaya. Ia mencurigai tempat hiburan tersebut masih beroperasi, padahal sudah dilarang selama bulan suci Ramadhan.

“Kalau tutup kenapa kalian masih di sini?, mana coba perlihatkan KTP-nya. Saya bilangin sekarang juga bubar,” perintah Silverter. **Baca juga: Gudang Mebel di Tangerang Ludes Terbakar.

Alhasil, enam wanita cabe-cabean bergegas pergi membonceng sepeda motor. Satu motor sekaligus ditumpangi tiga orang. Mereka diduga kuat bekerja sebagai tenaga pemijat atau teraphist di Jupiter Spa.(yud)

**Baca juga: Belasan Orang Mengamuk di Lapo Tuak Tangerang.

Print Friendly, PDF & Email