oleh

Kenali 4 Jenis Pasangan Makanan yang Sebaiknya Tidak Dikonsumsi Secara Bersamaan

image_pdfimage_print

Kabar6-Kadangkala Anda mengonsumsi beberapa jenis makanan sekaligus dalam satu kesempatan. Padahal, tidak semua jenis makanan boleh dimakan bersamaan, lho. Mengapa begitu?

Ketika kita salah menggabungkan makanan, selain mengakibatkan tidak terserapnya nutrisi dalam makanan dengan baik, kadang-kadang justru timbul risiko efek samping yang lebih serius, misalnya saja dapat merusak cita rasa makanan.

Lantas, makanan apa saja yang ternyata tidak cocok untuk dikombinasikan? Melansir Geniusbeauty, ini empat jenis pasangan makanan yang dimaksud:

1. Burger dan minyak zaitun
Tidak sedikit orang beranggapan bahwa menggunakan minyak zaitun untuk memasak burger, akan mengurangi jumlah kolesterol yang masuk ke tubuh.

Memang, kandungan kolesterol dalam minyak sayur lebih tinggi dibandingkan pada minyak zaitun. Sayangnya, kebaikan dari minyak zaitun akan rusak saat menggunakannya untuk memasak daging burger.

Lebih baik gunakan minyak zaitun untuk dressing salad. Anda dapat mengolah daging burger dengan memanggangnya di oven.

2. Alkohol dan soda
Terkadang kita terlalu memperhitungkan kalori yang terkandung dalam makanan, tetapi lupa menghitung kalori dalam minuman yang kita konsumsi. Kandungan kalori pada minuman soda dan alkohol memang sangat tinggi dan akan sangat berbahaya jika diminum bersamaan.

Minuman soda sangat mudah diserap oleh usus, dan jika kita minum soda dibarengi alkohol, makan proses penyerapan alkohol akan terjadi lebih cepat. Hal ini akan memungkinkan terjadinya keracunan dan gejala mabuk yang dialami akan lebih berat.

3. Kacang dan bir
Kacang (dalam hal ini kacang tanah) kaya akan vitamin B, E, PP dan D juga mineral penting seperti sodium, kalsium, mangaan, fosfor dan zat besi.

Mengonsumsinya bersamaan dengan minum bir, maka kandungan vitamin dan mineral dalam kacang tersebut akan rusak. Jadi, Anda harus berhenti minum bir sambil memakan kacang.

4. Kiwi dan susu
Kiwi merupakan jenis buah tropikal yang banyak digunakan untuk campuran yoghurt, milkshake dan kue. Ternyata, kiwi memiliki enzim khusus yang dapat merusak susu dan mengakibatkan rasa susu berubah menjadi pahit.

Memang kombinasi ini tidak akan merugikan kesehatan tetapi dapat merusak cita rasa makanan yang disajikan. ** Baca juga: 5 Alasan Mengapa Anda Harus Fokus pada Pernapasan Saat Olahraga

Jangan salah lagi mengombinasikan makanan, ya.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email