oleh

Kebiasaan yang Sering Dilakukan Ini Ternyata Tidak Baik Untuk Kesehatan

image_pdfimage_print
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Setiap hari Anda sudah tentu mengerjakan pekerjaan rumah atau mempunyai kebiasaan yang sama dan dilakukan setiap saat. Mungkin Anda tidak menyadari ada beberapa kebiasaan sehari-hari yang ternyata berdampak tidak baik untuk kesehatan.

Apa sajakah itu? Dikutip dari Femina, berikut uraiannya:
1. Gemar mengonsumsi suplemen
Jika sudah memperoleh vitamin dan mineral melalui makanan sehari-hari sebenarnya Anda tidak perlu lagi mengonsumsi vitamin suplemen. Kecuali, jika sehari-hari Anda banyak mengonsumsi junk food.

Mengonsumsi vitamin diperbolehkan asalkan sesuai dosis. Misalnya vitamin B6 (Pyridoxin) yang berfungsi untuk melepaskan energi dari makanan, membantu pembentukan sel darah merah, dan mempertahankan kesehatan sistem saraf. Dosis yang dianjurkan adalah 2 mg per hari. Kalau mengonsumsinya lebih dari 25 gram per hari, saraf tubuh bisa rusak dan mati rasa.

2. Meregangkan tubuh
Kebiasaan meregangkan tubuh memang sangat nyaman terutama saat bangun tidur. Sayang, Anda bisa mengalami kram jika memaksa melakukannya. Sebaiknya, tunggu 15 menit setelah bangun tidur agar otot–otot tubuh lebih lemas, misalnya melakukan peregangan sambil duduk sarapan.

Gerakan yang tepat juga membantu menghalau kram. Letakkan tangan di kantong celana belakang sambil meregangkan tubuh ke depan. Diamkan selama tiga detik, lalu balikkan tubuh ke posisi semula. Ulangi dua hingga empat kali.

3. Pakai sandal
Memakai sandal memang banyak dipilih orng karena sifatnya yang praktis. Namun siapa sangka jika saat menggunakan sandal jepit, jari–jari kaki jadi lebih tegang karena menjadi tumpuan tubuh saat berjalan?

Hasilnya, jaringan otot bengkak dan ngilu. Selain jari, tumit juga mendapat tekanan yang besar dan dapat mengakibatkan lutut, pinggul dan punggung nyeri..

Disarankan memakai sandal yang memiliki tali di pergelangan kaki dan penutup tumit. Hindari, sandal jepit polos, kecuali di rumah saat kita tidak menghadapi jalanan yang ‘rumit’. ** Baca juga: Keringat Bisa Ketahui ‘Sesuatu’ Tentang Tubuh Anda

Semoga bermanfaat.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email