oleh

Kawanan Kerbau Bebas Berkeliaran di Area Puspemkab Tangerang

image_pdfimage_print

Kabar6-Sekawanan kerbau kerap memasuki area kawasan Pusat Pemerintahan Kabupaten (Puspemkab) Tangerang di Tigaraksa. Namun, keberadaan kerbau-kerbau ini terkesan dibiarkan bébas berkeliaran, meski mengotori kawasan tersebut.

Pantauan Kabar6, Kamis (3/1/2013) sekawanan kerbau ini kerap memasuki kawasan Puspemkab Tangerang di Tigaraksa Pada siang dan sore hari. Kerbau-kerbau ini milik warga yang tinggal di sekitar puspemkab.

Selain mengotori jalan dan area kawasan Puspemkab, kerbau-kerbau ini kerap mengganggu para pengguna jalan yang melintas di kawasan tersebut. Pemkab Tangerang sendiri telah membangun batas dengan kawat besi yang mengitari seluruh kawasan.

“Aneh saja, padahal kerbau-kerbau ini masuk wilayah Puspemkab, tapi terkesan dibiarkan oleh aparat pemda,” ujar Syahrûl warga Tigaraksa.

Padahal, kata Syahrûl, seharusnya keberadaan Puspemkab ini bersih dari kotoran-kotoran hewan seperti kerbau. “Apakah Pemkab Tangerang ngga malu, kalau ada tamû datang terus melihat kotoran kerbau berserakan di kawasan puspemkab,” katanya.

Sénada, Andri Priatna salah satu pengurus KNPI Kabupaten Tangerang berharap Pemkab Tangerang melalui aparat dinas terkaitnya seperti Satpol PP dan Dinas Kebersihan agar tegas melarang peternak kerbau membiarkan kerbaunya memasuki kawasan Puspemkab.

“Itu mudah kok. Tinggal petugas Pemda mendatangi peternak kerbaunya dan melarang kerbaunya masuk kawasan Puspemkab. Ketika membandel, dikasih sanksi tegas,” katanya.(dre/*)

 

Print Friendly, PDF & Email