oleh

Kasus Sekcam Aniaya Bawahan Diselesaikan Secara Kekeluargaan

image_pdfimage_print

Kabar6-Kasus penganiayaan yang dilakukan Sekertaris Kecamatan (Sekcam) Cipondoh, Kota Tangerang, Syahrifudin terhadap bawahannya Abie Zulkarnain kiranya sudah diselesaikan secara kekeluargaan.

Demikian dikatakan Camat Cipondoh, H. Lili Jairun saat dihubungi kabar6.com, Kamis (29/11/2012). “Setahu saya, kasus itu sudah damai. Antara sekcam dengan Abie sudah membicarakan hal itu secara kekeluargaan,” ujar Camat lagi.

Terkait kronologis penganiayaan yang dilakukan Sekcam yang biasa dipanggil CR itu, Camat mengaku bahwa persoalan itu dikarenakan Abie datang terlambat dan mengenakan sendal pada saat senam dibarisan pegawai wanita. Hal itulah yang membuat Sekcam langsung mendorong dan menendang kaki Abie.

“Secara teguran saya rasa yang dilakukan Sekcam sudah benar. Tapi soal kekerasannya yang tidak dibenarkan. Dan, soal laporan ke polisi itu saya serahkan kembali ke korban,” ujar Camat.

Ditanya soal sanksi atas tindak kekerasan yang dilakukan Sekcam kepada Abie, Camat enggan berkomentar. “Persoalan itu kan sudah damai. Kalau tidak salah, saya juga ikut jadi saksi pada pertemuan itu. Jadi tidak perlu sanksi,” kata H. Lili.

Seperti diketahui, Sekcam Cipondoh, Kota Tangerang, Syahripudin dilaporkan ke Polsek Cipondoh oleh bawahannya, abie Zulkarnain. Laporan itu menyusul tindak kekerasan yang dilakukan Sekcam terhadap Abie.(arsa/tom migran/abie)

Print Friendly, PDF & Email