oleh

Kapolri Sebut Baru 14 Persen Warga Banten Divaksin

image_pdfimage_print

Kabar6 – Banten dan Jakarta hanya selemparan batu, namun baru 14 persen dari 13 juta penduduknya yang baru di vaksin. TNI-Polri mengaku akan membantu percepatan vaksinasi di provinsi paling barat Pulau Jawa itu.

Percepatan vaksinasi harus dilakukan, untuk membentuk herd immunity atau kekebalan komunal agar bisa melawan virus covid-19.

“Banten sebagai wilayah yang berdekatan dengan ibu kota angkanya masih rata-rata 14 persen. Beberapa minggu kedepan, kita TNI Polri, tentunya akan mengeroyok untuk melaksanakan peningkatan vaksinasi yang ada di wilayah Banten,” kata Kapolri, Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, di Untirta Banten, Minggu (18/07/2021).

TNI-Polri juga membagikan 458 ton beras dan 15 ribu paket bantuan untuk masyarakat terdampak, terutama yang sedang menjalani isolasi mandiri (isoman). Jika masih kurang, bisa meminta tambahan bantuan ke pemerintah pusat.

“Bantuan sosial kurang lebih 458 ton beras dan 15 ribu paket yang akan dibagikan kepada masyarakat terdampak, oleh karena itu mohon untuk rekan-rekan petakan betul dan kemudian sentuh kepada masyarakat yang membutuhkan,” jelasnya.

**Baca juga: Pemkot Serang Tak Larang Warga Nyate Saat Idul Adha, Subadri: Asal Tidak Berkerumun

Menurut mantan Kapolda Banten itu, kesadaran prokes, terutama pemakaian masker di masyarakat Kabupaten Pandeglang dan Serang masih rendah, dibawah 90 persen, sehingga harus lebih ditingkatkan lagi.

“Ada tiga wilayah, Kota Serang, Pandeglang dan satu lagi, itu angkanya masih dibawah 90 persen, sekitar 80 persen sampai 90 persen, sehingga ini saya harapkan untuk perlu ditingkatkan,” terangnya.(dhi)

Print Friendly, PDF & Email