oleh

Kampanye Pencegahan Bunuh Diri di Jepang Gunakan Tisu Toilet

image_pdfimage_print

Kabar6-Data yang dikeluarkan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengungkapkan bahwa pada 2012 Jepang merupakan negara ke-3 setelah Republik Korea dan Hungaria yang memiliki kasus bunuh diri terbesar di dunia.

Jepang mengalami lonjakan kematian akibat bunuh diri selama masa pandemi, hingga dianggap masalah serius bagi pemerintah Jepang. Karena itulah, pemerintah Jepang giat melakukan usaha untuk menurunkan jumlah kasus bunuh diri ini melalui berbagai program.

Salah satunya, melansir thequint, dengan memberikan solusi unik untuk membantu mencegah bunuh diri di kalangan remaja, yaitu dengan mencetak kertas toilet yang memiliki nomor pencegahan bunuh diri dan pesan dukungan serta gambar ilustrasi bermakna khusus. Hingga kini, sekira 6.000 gulungan tisu toilet telah disebarkan ke 12 universitas daerah untuk membantu kaum muda yang membutuhkannya.

Banyak gambar yang tersirat memiliki makna khusus, contohnya seperti ilustrasi seperti kucing meringkuk dan wanita memegang payung yang memandang ke langit adalah pesan yang dibuat oleh ahli kesehatan mental, dimaksudkan untuk menghilangkan kesepian.

Ada juga kata-kata motivasi seperti, “Dear kamu, habiskan hari-hari yang menyakitkan dengan berpura-pura baik-baik saja untuk orang lain”, menjadi isi salah satu pesan yang ditulis dengan warna biru di atas kertas putih. ** Baca juga: Idap Sindrom Manusia Serigala, Remaja India 17 Tahun Punya Bulu di Sekujur Tubuh

Motivasi lain yang tertulis pada tisu adalah “Kamu tidak perlu menceritakan semuanya…tapi bagaimana kalau sedikit saja?”

Solusi yang unik.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email