oleh

Kades Kosambi Timur Minta Jokowi Realisasikan Hari Santri

image_pdfimage_print

Kabar6-Ratusan warga Desa Kosambi Timur, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, Sabtu (25/10/2014) pagi, menggelar arak-arakan peringatan 1 Muharam 1436 Hijriah atau biasa disebut dengan perayaan tahun baru islam.

Ya, dengan diiringi alunan musik marawis, warga yang didominasi oleh kaum ibu serta anak-anak dari sejumlah majeles ta’lim yang ada diwilayah ini pun berkeliling kampung sambil bersama-sama mengumandangkan sholawat nabi Muhammad SAW.

Kepala Desa (Kades) Kosambi Timur Hasanudin dalam kesempatan tersebut menyampaikan pesan kepada masyarakatnya, agar menjadikan moment tahun baru islam ini, sebagai simbol memperkuat tali silaturahmi serta persatuan antar sesama umat muslim.

“Ya, acara ini adalah dalam rangka peringatan tahun baru islam. Dimana tujuannya adalah agar menjadi moment memperkuat persatuan umat islam yang ada diwilayah ini,” ujarnya.

Selain itu, kata dia, peringatan ini akan selalu digelar dalam setiap tahunnya, untuk menularkan pemahaman serta tradisi ke islaman bagi para anak yang ada diwilayah tersebut.

“Kami memang sengaja melibatkan anak-anak, agar mereka mendapatkan pemahaman tentang makna tahun baru islam ini,” tukasnya.

Menariknya, moment tersebut dimanfaatkan sang Kades, untuk kembali mengingatkan akan janji Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), yang akan menjadikan 1 Muharam sebagai Hari Santri.

“Dan dalam kesempatan ini, mari bersama-sama kita juga mengawal pemerintahan baru yang dipimpin Jokowi-JK, agar kedepan negara ini lebih baik dan semakin maju lagi. Kita juga berharap Presiden kita Jokowi dapat merealisasikan janjinya, yakni menjadikan 1 Muharam sebagai hari santri,” pungkasnya. **Baca juga: PT AP II Data PSK Penghuni Lokalisasi Dadap Cheng In.

Setelah berkeliling kampung, ratusan warga langsung berkumpul diarea panggung acara yang telah disediakan. Mereka nampak antusias melakukan interaksi bersama para tokoh setempat, sambil menunggu pembagian hadiah bagi para peserta yang mengikuti arak-arakan tersebut. (ges)

Print Friendly, PDF & Email