oleh

Jembatan Gantung di Lebak Putus, Puluhan Siswa SD Jatuh ke Sungai

image_pdfimage_print

Kabar6-Mengerikan. Jembatan gantung yang menghubungkan Desa Sindai, Kecamatan Sajira dan Pasir Eurih, Kecamatan Cimarga, Kabupaten Lebak, Selasa (10/3/2015) putus.

 

Akibatnya, sebanyak 45 siswa SD yang sedang menyeberang berikut sebuah sepeda motor jatuh dan hanyut dibawa derasnya arung sungai Ciberang.

 

Seluruh korban yang terjatuh berhasil dievakuasi. Dan, Kasubag Pemberitaan Humas Sekretariat Pemerintahan Kabupaten Lebak, Aep Dian Hendriawan memastikan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.

 

Dari seluruh siswa SD yang jatuh dari jembatan itu, ada satu siswa SD kelas V bernama Umi (11) mengalami luka serius pada bagian kepala. Diduga, luka di kepala Umi akibat terbentur bebatuan.

 

“Saat ini Umi ditangani oleh tenaga medis RSUD Adjidarmo Rangkasbitung. Sedangkan, korban lain yakni sebanyak empat siswa SD mendapat perawatan medis di Puskesmas Pajagan, karena luka ringan,” ujar Aep.

 

Menurut Aep, jembatan gantung itu sedianya memang sudah tua. Maklum, jembatan itu sudah dioperasikan sejak 27 tahun lalu. ** Baca juga: BNN Sebut Penyelundup Sabu yang Dimusnahkan Kaya Raya

 

“Jembatannya sudah tua. Kayunya juga sudah lapuk dan bolong-bolong, termasuk kawat pengikat jembatannya,” jelas Aep lagi.(bad)

Print Friendly, PDF & Email