oleh

Jelang Nataru, Polres Cilegon Operasi Pekat

image_pdfimage_print

Kabar6 – Jelang natal dan tahun baru (nataru), Polres Cilegon menggelar patroli penyakit masyarakat (pekat). Hasilnya, ratusan botol minuman keras (miras) disita dari berbagai lokasi.

Patroli dilakukan untuk menciptakan keamanan dan kondusifitas masyarakat, saat natal 2021 dan tahun baru 2022.

“Patroli skala besar untuk mencegah penyakit masyarakat, dengan hasil ratusan minuman keras diamankan dari beberapa sasaran cafe dan tempat hiburan malam di Jalur Protokol Kota Cilegon yaitu, Cafe Amigos bonakarta, Kafe Gue, Cafe Gram dan New Krakatau,” kata Kasat Reskrim Polres Cilegon, AKP Arief Nazarudin, Senin (20/12/2021).

**Baca juga: Nataru Di Pelabuhan Merak, Diprediksi Meningkat

Selain itu, patroli juga menyasar balap liar, tawuran, hingga kejahatan jalanan. AKP Arief berharap dengan adanya patroli tersebut, bisa membuat masyarakat Kota Cilegon tenang, aman dan nyaman dalam beraktifitas.

“Melibatkan 80 personil Polres Cilegon, dengan sasaran penyakit masyarakat meliputi antisipasi balap liar, minuman mengandung alkohol, tawuran dan peredaran narkoba,” jelasnya.(dhi)

Print Friendly, PDF & Email