oleh

Jelang Mudik Lebaran, Sejumlah Titik Jalan Strategis di Lebak Mulai Diperbaiki

image_pdfimage_print

Kabar6-Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Lebak mulai melakukan perbaikan terhadap infrastruktur jalan yang kondisinya mengalami kerusakan.

Menjelang arus mudik Lebaran tahun 2023, perbaikan mulai dilakukan di sejumlah ruas jalan strategis. Setidaknya terdapat lima titik jalan yang ditangani supaya nyaman dilalui pengguna kendaraan terutama saat arus mudik.

“Jalan Siliwangi, Sampay-Gunungkencana, Rangkasbitung-Gunungkencana, Rangkasbitung-Leuwidamar dan jalur wisata yakni Ciawi-Sawarna,” kata Kepala Dinas PUPR Lebak, Irvan Suyatuvika, Minggu (26/3/2023).

Saat ini perbaikan sudah dilakukan di ruas Jalan Siliwangi. Penanganan yang sama juga akan dimulai di titik-titik rusak Jalan Rangkasbitung-Leuwidamar dan Rangkasbitung-Gunungkencana.

**Baca Juga: Tiga Ruas Tol Ini Rawan Macet Arus Mudik Lebaran 2023

Perbaikan terhadap ruas jalan strategis tersebut melalui kegiatan pemeliharaan rutin Dinas PUPR Lebak. Penanganan dilakukan pada spot-spot yang rusak agar nyaman dilalui pengguna jalan.

“Selain beberapa jalur strategis itu, penanganan juga dilakukan di ruas-ruas jaringan jalan dalam kota. Kami targetkan perbaikan di seluruh ruas sudah selesai H-7 Lebaran di mana volume kendaraan mulai mengalami peningkatan,” tutur Irvan.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email