oleh

Jarang Diketahui, 5 Jenis Suplemen yang Berikan Manfaat untuk Kesehatan

image_pdfimage_print

Kabar6-Mendapatkan vitamin yang tepat dari banyak formula multivitamin menjadi hal penting untuk menjaga kesehatan sekaligus daya tahan tubuh. Sayangnya, masih banyak banyak orang yang tidak tahu, ada beberapa jenis suplemen yang ternyata dapat meningkatkan kesehatan.

Ya, ada lima jenis suplemen yang jarang diketahui oleh orang banyak, tetapi dapat bermanfaat untuk kesehatan. Melansir Newsmaxhealth, berikut lima jenis suplemen yang dimaksud:

1. Quercetin
Salah satu pigmen yang sering ditemukan pada sayur dan buah adalah quercetin. Senyawa yang termasuk dalam kategori antioksidan ini menawarkan segudang khasiat untuk kesehatan Anda. Quercetin merupakan jenis bioflavinoid yang dapat membantu tubuh menyerap vitamin C.

Buah dan sayur yang mengandung quercetin antara lain tomat, apel dan anggur merah, brokoli, teh hijau/hitam, bawang merah/putih, dan lain sebagainya. Namun, perlu diingat bahwa kandungan quercetin pada setiap sayur dan buah akan berbeda, tergantung bagaimana tanaman tersebut tumbuh.

2. Glutamin
Glutamin termasuk golongan asam amino yang merupakan salah satu nutrien penting untuk mendukung saluran cerna dan kesehatan secara keseluruhan. Glutamin dapat mengeluarkan bakteri yang merugikan dan juga amonia dari dalam tubuh.

Glutamin juga dapat melawan inflamasi di usus karena glutamin bekerja sebagai pelindung dari perbatasan saluran cerna. ** Baca juga: Makanan Alternatif untuk Perbaiki Mood Anda

3.Glutation
Glutation merupakan protein yang penting yang mengandung tiga jenis asam amino dan bekerja sebagai penghalau masuknya radikal bebas dan toksin yang dapat merusak dan menghancurkan sel.

Glutation juga mengatur kerja antioksidan lain seperti vitamin A, C dan E. ketika radikal bebas banyak masuk ke dalam tubuh maka dapat merusak kandungan glutation dan dapat berakibat buruk terhadap sistem otot dan rangka, sistem saraf, sistem imunitas dan sistem endokrin. Glutation membantu melindungi dan membersihkan hati.

4. Curcumin
Curcumin merupakan zat yang banyak terdapat pada kunyit mempunyai efek melawan kanker yang sangat signifikan. Curcumin juga banyak dihubungkan dengan penurunan risiko alzheimer sebanyak 70 persen.

5. Strontium
Strontium merupakan mineral yang mampu mencegah munculnya osteoporosis dan cukup baik untuk membangun kepadatan tulang.

Hal yang harus diingat, karena kebutuhan tiap individu sangat berbeda, hubungi dokter Anda atau baca label dalam kemasan suplemen untuk mengetahui dosis yang dibutuhkan.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email