oleh

Jangan Malas Olahraga untuk Tingkatkan Kekebalan Tubuh

image_pdfimage_print

Kabar6-Selain makanan bergizi seimbang, istirahat cukup, olahraga juga dianjurkan. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan daya tahan tubuh sekaligus membentengi diri dari infeksi penyakit, termasuk virus corona. .

Serangkaian riset pernah dilakukan untuk menemukan kaitan olahraga dengan kekebalan tubuh. Pada sebuah riset, melansir Femina, ditemukan tikus yang jogging santai selama 30 menit beberapa minggu, ternyata memiliki kesempatan bertahan hidup dari infeksi virus ketimbang hewan yang tidak berolahraga. Dalam sejumlah riset ditemukan, olahraga berintensitas tinggi dapat menurunkan kekebalan tubuh untuk sementara waktu.

Pada masa yang disebut open window itu, membuat kemungkinan terinfeksi meningkat. Namun, riset lain menemukan, bahkan imunitas tikus yang biasa berolahraga dan berada pada masa open window setelah berolahraga keras, tetap lebih baik menangkal infeksi ketimbang yang tidak pernah berolahraga.

Berolahraga di alam terbuka di tempat yang tidak ramai seperti hiking di pegunungan atau yoga di area terbuka hijau, bisa jadi pilihan. Selain meminimalisir kontak dengan orang lain, berolahraga di alam terbuka, terutama bagi yang telah lama tinggal di dalam rumah, memberi manfaat bagi mental. Dekat dengan alam menurut riset dapat membuat orang lebih rileks.

Selain itu, berolahraga juga baik untuk meredakan kecemasan karena isu virus corona. Perlu diingat, untuk tetap menjaga kebersihan diri saat di gym atau di mana pun. Berada di alam terbuka bukan berarti lengah. Tetap jaga kebersihan tangan dan menjaga jarak dengan orang yang batuk atau bersin, serta tak menyentuh mulut, hidung, mata dengan tangan yang tidak bersih.

Sama halnya saat Anda berada di gym. Sebisa mungkin bersihkan alat-alat yang akan Anda sentuh dan menghindari orang yang bersin dan batuk. Namun apabila Anda sedang tak fit, disarankan tak perlu pergi ke tempat gym. ** Baca juga: Bersihkan Ponsel dan Perangkat Elektronik dari Virus yang Menempel

Sangat penting juga menjaga kebersihan dan menjaga suhu tubuh setelah berolahraga. Misalnya dengan segera mengganti baju, mandi, atau mengenakan jaket jika berada di luar ruangan.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email