oleh

Jangan Konsumsi Teh di Pagi Hari dalam Kondisi Perut Kosong

image_pdfimage_print

Kabar6-Pada dasarnya baik teh atau kopi mengandung kafein, namun dengan kadar yang berbeda. Karena itulah, minuman ini pun tidak boleh dikonsumsi saat perut kosong, meski ditemani oleh makanan ringan.

Teh memang memiliki manfaat baik berkat kandungan antioksidan dan katekin. Namun apabila diminum saat perut kosong bisa berdampak buruk. Ahli gizi bernama Pooja Makhija, melansir Thehealthsite, mengungkapkan lima dampak minum teh saat pagi hari saat perut kosong. Berikut uraiannya:

1. Mengganggu aktivitas metabolik
Minum teh di pagi hari mungkin mengganggu sistem metabolik. Itu terjadi karena ketidakseimbangan asam dan basa zat dalam perut yang belum terisi. Dampaknya juga bisa-bisa merembet ke sistem pencernaan. Misalnya perut Anda jadi kembung, mulas, dan sebagainya.

2. Lebih cepat haus
Usai minum teh pasti Anda merasa lebih cepat haus. Hal itu karena teh mengandung kafein yang tajam. Bahkan, minuman ini juga mengandung sifat diuretik, yang menyebabkan Anda sulit menahan kencing. Pada akhirnya, saat dehidrasi tubuh terasa lemas dan kurang semangat beraktivitas.

3. Mengikis kesehatan gigi & mulut
Ketika Anda mengonsumsi teh di pagi hari, bakteri di mulut meningkat, apalagi jika ditambahkan gula. Hal itu bisa mengakibatkan erosi enamel dalam gigi karena kadar asamnya. Belum lagi, Anda mengalami ancaman radang gusi karena mengandung bakteri berlebihan.

4. Mual
Efek samping jika Anda berlebihan minum teh adalah rasa mual yang menyakitkan. Itu karena tubuh Anda menerima kelebihan dosis kafein. Jika dikonsumsi saat perut kosong, dampaknya jelas berbahaya.

5. Sebabkan sembelit
Anda bisa saja merasa kembung hingga sembelit karena berlebihan minum teh. Apalagi jika ditambah susu. Sistem pencernaan mungkin tidak siap mencerna karena belum diisi dengan makanan lain. Jadilah Anda akan kentut, perut mulas, hingga sembelit di pagi hari. ** Baca juga: Kapan Sebaiknya Waktu Tepat Minum Susu?

Pernahkan Anda mengalami salah satu dari kelima masalah tadi? (ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email