oleh

Jadwal Kereta Pagi di Skotlandia Terhambat Gara-Gara Seekor Sapi Berjalan Santai di Rel

image_pdfimage_print

Kabar6-Beberapa jadwal kereta komuter pagi harus tertunda hingga menyebabkan operator kereta api di Skotlandia kewalahan. Usut punya usut, rupanya hal itu disebabkan karena seekor sapi liar tengah berjalan santai di sepanjang rel kereta.

Akun ScotRail memposting foto ke Twitter yang menunjukkan seekor sapi berkeliaran di jalur Milngavie, East Dunbartonshire, Skotlandia, Inggris, sekira pukul 10.00 waktu setempat. ** Baca juga: Unik, ‘Tarzan dari Barcelona’ Buka Kelas Belajar Panjat Pohon Seperti Monyet

Sapi tersebut, melansir Upi, terpantau oleh karyawan ScotRail melalui kamera CCTV, dan kru segera menuju ke lokasi untuk membujuk sapi itu ke tempat yang aman. Staf ScotRail mengatakan, ada penundaan di jalur Milngavie sebagai akibat dari pengembaraan sapi tersebut.

Ternyata, ini bukan kali pertama seekor sapi menyebabkan gangguan pada jalur kereta api. Pada Juni 2022, layanan kereta api dihentikan sementara setelah seekor banteng liar berkeliaran di rel antara Bishopton dan Paisley St. James, Skotlandia.

Di bulan yang sama, seekor anak sapi terlihat ‘menunggu kereta berikutnya’ di Glasgow. Hewan itu tertangkap CCTV ScotRail tengah berdiri di rel kereta di luar Stasiun Pollokshaws West.

Pemandangan tak biasa itu juga diunggah oleh akun Twitter ScotRail, yang menyebutkan hewan itu menunggu kereta berikutnya ke Cowdenbeef, yang dalam dalam bahasa Skotlandia berarti daging sapi.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email